Dark/Light Mode

BRI Liga 1

Persis Masih Pantau Kondisi Ramadhan Sananta

Minggu, 18 Februari 2024 11:09 WIB
Striker Ramadhan Sananta. (Foto : ist)
Striker Ramadhan Sananta. (Foto : ist)

RM.id  Rakyat Merdeka - Persis Solo masih terus memantau perkembangan striker Ramadhan Sananta. Kemungkinan Sananta masih belum bisa diturunkan saat menghadapi Persik Kediri di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (24/2) pekan depan.

Jelang laga pekan ke-25 BRI Liga 1 2023/24, dokter tim Persis, Iwan Wahyu Utomo mengatakan jika sang pemain dalam progres yang positif. 

“Ramadhan Sanata dia over use karena dari bulan Juni 2023 terus bermain, baik untuk timnas juga untuk Persis. Dan setelah selesai Piala Asia 2023 lalu, kita istirahatkan di rumah 10 hari. Saat ini sudah kembali gabung dengan tim lagi. Dia akan melalui tes fisik lebih dulu sebelum kembali berlatih bersama tim,” kata Iwan Wahyu Utomo.

Baca juga : Hasil Liga Inggris: Man City Ditahan Chelsea

Striker berusia 21 tahun tersebut sempat dikabarkan mengalami cedera di pinggang selama membela timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Qatar.

Ini juga yang membuat Ramadhan Sananta tak pernah diterjunkan oleh Shin Tae-yong dari empat laga yang dijalani timnas di Piala Asia.

Sekembalinya dari Qatar, Ramadhan Sananta sempat bersama tim Persis saat menjamu Madura United FC di Stadion Manahan, 30 Januari lalu.

Baca juga : Hore, Skuad PSS Sleman Bisa Main Di Stadion Manahan

Setelah itu, Sananta kembali diberi waktu istirahat. Dia juga tidak dibawa saat Laskar Sambernyawa dijamu Persib di Bandung pada 4 Februari 2024 lalu. 

Sementara itu, terkait kondisi Irfan Jauhari, dia menjelaskan jika sudah berlatih meski belum maksimal bersama tim. 

“Untuk Irfan Jauhari dia sudah berlatih joging, menendang bola. Nanti awal Maret dia akan ikut tes di Jakarta. Ini prosedur dari timnas, karena dia cedera saat membela timnas,” lanjut Iwan Wahyu Utomo.

Baca juga : Dalot Makin Wangi Bareng Setan Merah

Dia berharap hasil pemeriksaan nanti, hasilnya bagus untuk dapat kembali mengikuti latihan secara penuh.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.