Dark/Light Mode

Kabar Duka, Fans Timnas Yang Pernah Lukis Wajah Erick Thohir Di Perut, Berpulang

Minggu, 25 Februari 2024 22:08 WIB
Ketua Umum PSSI Erick Thohir (kiri) bersama mendiang Katon, yang semasa hidupnya sangat menggandrungi timnas Indonesia. (Foto: Instagram)
Ketua Umum PSSI Erick Thohir (kiri) bersama mendiang Katon, yang semasa hidupnya sangat menggandrungi timnas Indonesia. (Foto: Instagram)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua Umum Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir menyampaikan duka cita yang mendalam atas wafatnya Katon, fans timnas Indonesia asal Kabupaten Gunung Kidul Yogyakarta, yang bikin heboh karena memperlihatkan perut bergambar Erick Thohir, serta cukuran rambut bermotif huruf Erick Thohir di tribun penonton Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan Jakarta.

Gambar dan motif Erick Thohir itu dipamerkan Katon, di tengah laga FIFA Matchday antara timnas Garuda dan Argentina pada 19 Juni 2023. 

 


"Turut berduka cita atas kepergian salah satu fans setia timnas Indonesia, Mas Katon. Dedikasi dan totalitas Anda mendukung timnas, begitu luar biasa," kata Erick via reels Instagram, Minggu (25/2/2024).

Baca juga : Genjot Prestasi Garuda Pertiwi, Erick Thohir Kontrak Pelatih Asal Jepang

Lewat video yang beredar di media sosial, Katon memaparkan alasannya menggambar wajah Erick Thohir di perutnya. "Pak Erick kan prestasinya bagus sekali di PSSI. Tolong Pak, berantas semua perjudian bola, pengaturan skor, wasit-wasit yang nakal. Sikat Pak!!" begitu kata Katon kala itu.

 


Dari akun Instagramnya: @katonnew364, pria yang melabeli dirinya sebagai Suporter Timnas Totalitas, memang terlihat sangat mencintai timnas Indonesia. 

Hal ini antara lain terlihat dari punggungnya yang pernah digambari sosok pelatih timnas Indonesia: Shin Tae Yong berbaju Superman.

Baca juga : Kejagung Jerat Dua Eks Direksi PT Timah

Di lain kesempatan, Katon juga mewarnai punggungnya dengan cat merah putih, dengan tulisan "Indonesia Lolos 16 Besar  Asia".

Netizen yang singgah di kolom komentar Erick pun, menyampaikan duka mendalam atas wafatnya Katon.

"Pernah ketemu Pak Katon ini pas nonton timnas di Maguwoharjo dan GBK. Beliau selalu unik, pakai atribut yang eye catching. Totalitas banget pokoknya. Damai di surga Pak," tulis @vickyvidira.

Sementara @dali_zain mengatakan, Katon telah mengajarkan publik untuk mencintai timnas tanpa syarat. "Bukan menunggu timnas juara, baru mencintai dan memberi dukungan. Selamat jalan Bung!" 

Baca juga : Kakorlantas Tegaskan Pentingnya Keselamatan Berlalulintas

Sedangkan @alfianoor3 mengingatkan Erick untuk memberikan bantuan kepada keluarga almarhum. "Innalillahi wa inna ilaihi rojiuun. Kalau bisa, berikan bantuan Pak, untuk keluarga beliau. Keberhasilan timnas tidak lepas dari dukungan para suporter," pesannya.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.