Dark/Light Mode

Kualifikasi Piala Eropa

Main Kaca Mata Lawan Irlandia, Belanda Lolos

Minggu, 17 November 2019 04:57 WIB
Timnas Belanda main imbang lawan Irlandia Utara di ajang kualifikasi Piala Eropa 2020, Minggu (17/11) dini hari WIB. (Foto : Istimewa)
Timnas Belanda main imbang lawan Irlandia Utara di ajang kualifikasi Piala Eropa 2020, Minggu (17/11) dini hari WIB. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Hasil seri cukup mengantarkan Timnas Belanda lolos ke putaran final Piala Eropa 2020. Belanda hanya meraih satu poin saat bertandang ke Irlandia Utara.

Meski mendominasi jalannya laga, Timnas Belanda ditahan imbang 0-0 oleh tuan rumah Irlandia Utara dalam lanjutan fase kualifikasi Grup C di Stadion Windsor Park, Belfast,  Minggu (17/11) dini hari WIB.

Baca juga : Lumat Rusia, Harzard Bersaudara Bawa Belgia Tak Pernah Kalah

Belanda mengumpulkan 16 poin atau terpaut dua poin dari Jerman yang sebelumnya juga dipastikan lolos ke final Piala Eropa 2020. Sementara Irlandia Utara di posisi ketiga dengan 13 poin.

Kendati raihan poin mereka masih bisa disamai Irlandia Utara di laga pamungkas, namun Belanda lolos berkat keunggulan catatan head to head karena memenangi pertemuan pertama kedua tim.

Baca juga : Swedia Ganyang Rumania 2-0, Norwegia Kubur Impian ke Final

Menghadapi Irlandia utara, Belanda menguasai 70 persen penguasaan bola. Keputusan pelatih kepala Ronald Koeman membangku cadangkan Georginio Wijnaldum dan Memphis Depay membuat tim negeri Kincir Angin tak banyak mengancam.

Dari 14 percobaan tembakan yang cuma tiga di antaranya menemui sasaran. Peluang terbaik Belanda lahir pada menit ke-10 saat Quincy Promes menyusuri sektor sayap kiri dan melepaskan umpan tarik yang disambut tembakan Steven Berghuis, namun bola membentur mistar gawang sebelum disapu oleh Jonny Evans. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.