Dark/Light Mode

Liga Italia

Digebuk Parma, Debut Gattuso Tercoreng

Minggu, 15 Desember 2019 05:14 WIB
Para pemain Napoli harus menelan pil pahit kalah oleh Parma di pentas Liga Italia, Minggu (15/12) dini hari WIB tadi. (Foto : twitter@officialSSNapoli)
Para pemain Napoli harus menelan pil pahit kalah oleh Parma di pentas Liga Italia, Minggu (15/12) dini hari WIB tadi. (Foto : twitter@officialSSNapoli)

RM.id  Rakyat Merdeka - Gennaro Gattuso gagal unjuk gigi di pentas pertamanya bersama Napoli. Timnya, keok digebuk Parma dalam lanjutan Liga Italia, Minggu (15/12) dini hari WIB.

Napoli kalah 1-2  di hadapan pendukungnya sendiri dalam pertandingan Liga Italia yang dimainkan di Stadion San Paolo, Napoli.

Baca juga : Atalanta Cetak Sejarah, Man City Belum Goyah

Baru-baru ini, Napoli memecat pelatih Carlo Ancelotti, dan mengangkat Gennaro Gattuso sebagai penggantinya. Gattuso mengharapkan debut yang indah, tapi Dejan Kulusevski dan Gervinho merusaknya.

Kemenangan itu sekaligus menggulingkan Napoli dari peringkat ketujuh yang kini dihuni Parma dengan koleksi 24 poin. Napoli turun satu strip ke posisi kedelapan dengan 21 poin.

Baca juga : Inter Milan Vs Slavia Praha, Conte Batasi Seks Pemain

Parma berhasil meraih tiga poin lewat aksi Dejan Kulusevski yang langsung menggebrak di empat menit pertama. Publik tuan rumah baru sorak usai Napoli menyamakan kedudukan pada menit ke-64. Arkadiusz Milik berhasil menyamakan kedudukan melalui sundulan memanfaatkan umpan pemain pengganti Dries Mertens. 

Semua gempuran yang dilakukan kubu Napoli gagal berbuah gol. Justru pada menit ke-90, dari tendangan sudut Napoli yang berhasil diamankan, Gervinho bekerja sama dengan Kulusevski dan menaklukkan kiper Meret dalam situasi satu lawan satu. Skor 2-1 untuk kemenangan Parma. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.