Dark/Light Mode

Frankie de Jong : Liga Inggris Lebih Kompetitif Dari La Liga

Senin, 30 Desember 2019 13:42 WIB
Frankie de Jong. (Foto : Istimewa)
Frankie de Jong. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Gelandang Barcelona Frenkie de Jong berpendapat, Liga Spanyol memiliki pemain-pemain dengan skill yang lebih baik. Namun, soal kompetisi dinilainya Liga Inggris tempatnya.

Pesepakbola berusia 22 tahun itu bergabung Barcelona pada musim panas lalu dari Ajax Amsterdam. Sebelum memutuskan hengkang ke Catalonia, De Jong sempat dikaitkan dengan klub-klub Premier League macam Manchester City.

Baca juga : Leicester City Vs Liverpool, Menang Atau Disalip Lawan

Pada musim pertamanya dengan Barca, De Jong nyaris tidak tergantikan di lini tengah. Hingga kini, De Jong telah bermain sebanyak 18 kali dengan sumbangan satu gol dan sepasang assist di liga.

Berkat kontribusi De Jong, Barcelona kini memuncaki klasemen Liga Spanyol dengan keunggulan dua poin dari rival abadinya Real Madrid, dan tujuh poin dari Atletico Madrid di posisi empat. De Jong mengakui daya saing Liga Inggris menaikkan levelnya.

Baca juga : Iannone Cuek Divonis Positif Doping

“Aku dulu berpikir bahwa La Liga adalah liga sepakbola terkuat di dunia,” De Jong mengungkapkan kepada Mirror. Anda bisa lihat kan dominasi mereka di kompetisi-kompetisi Eropa.”

“Klub-klub Spanyol selalu melaju jauh dan sering merebut trofi-trofi utama, Liga Champions dan Liga Europa. Namun, Premier League telah bertambah kuat dalam beberapa tahun terakhir.” “Dilihat dari skill murni, La Liga memang lebih baiik. Namu karena intensitasnya, kompetisi Inggris memiliki level yang sedikit lebih tinggi.” [KW]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.