Dark/Light Mode

Barcelona 2-1 Levante : Ansu Fati, Luar Biasa!

Senin, 3 Februari 2020 06:00 WIB
Ansu Fati mendapat pelukan Lionel Messi usai mencetak dua gol ke gawang Levante di ajang La Liga, Senin (3/2) dini hari tadi. (Foto : twitter@FCBarcelona)
Ansu Fati mendapat pelukan Lionel Messi usai mencetak dua gol ke gawang Levante di ajang La Liga, Senin (3/2) dini hari tadi. (Foto : twitter@FCBarcelona)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ansu Fati makin kinclong di Barcelona. Aksinya terus memikat publik Camp Nou usai memborong dua gol dalam dua menit saat Barcelona membekap tamunya Levante, Senin (3/2) dini hari tadi.

Barcelona meraih poin penuh usai menaklukkan Levante dengan skor 2-1 di laga pekan ke-22 Liga Spanyol di Stadion Nou Camp.

Baca juga : Barcelona Vs Leganes, Rawan Tercoreng

Kemenangan itu membuat Barcelona memangkas jarak dari Real Madrid yang berada di puncak klasemen. Barcelona mengumpulkan 46 poin, tertinggal tiga poin dari Real Madrid.

Aksi Ansu Fati menggebrak di menit ke-30. Dia membuka keunggulan Las Blaugranas usai melewati hadangan Jorge Miramon sebelum menjebol gawang tim tamu.

Baca juga : Barcelona Vs Atletico, Menanti El Clasico di Tanah Para Nabi

Semenit berselang, Messi yang sudah ditutup ruang tembaknya memutuskan menyodorkan bola untuk diselesaikan Fati dari sudut sempit demi menaklukkan Fernandez dan menggandakan keunggulan Barcelona.

Kerja keras Levante baru membuahkan hasil pada menit kedua injury time saat Ruben Rochina melepaskan tembakan voli yang melesat melewati kerumunan pemain di dalam kotak penalti sebelum bersarang ke dalam gawang tuan rumah.

Baca juga : Barcelona Vs Real Madrid, Griezmann Nggak Sabaran

Berkat dua gol pemain Guinea-Bissau tersebut, Fati berhasil mencatatkan rekor sebagai pemain muda pertama yang mampu membuat brace atau dwigol di kancah La Liga, kasta tertinggi Spanyol. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.