Dark/Light Mode

Dampak Covid-19, ATP Nggak Yakin Turnamen Tenis Lanjut di 2020

Jumat, 10 April 2020 05:14 WIB
Novak Djokovic, petenis rangking satu dunia ATP. (Foto : Istimewa)
Novak Djokovic, petenis rangking satu dunia ATP. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Wabah Covid-19 merombak seluruh jadwal event olahraga. Tak terkecuali ajang tenis. Melihat situasi wabah, Ketua ATP Andrea Gaudenzi pesimistis kompetisi tenis musim ini dapat dilanjutkan.

Berhenti sejak Maret, event ATP ditangguhkan sampai Agustus mendatang. Namun Gaunsenzi ragu turnamen berjalan lancar.

Baca juga : Dampak Covid-19, Liga Inggris Musim Ini Diramal Wassalam

"Tidak seorang pun tahu kapan kami dapat kembali bermain dalam kondisi aman sepenuhnya. Berbicara mengenai Agustus, September, November semua itu hipotesis, kita tidak dapat membenturkan kepala ke tembok untuk sesuatu yang mungkin tidak akan terjadi karena kami bisa saja baru bisa memulai kembali (kompetisi) pada tahun depan," ucap Gaudenzi seperti dikutip AFP pada Jumat (10/4).

Menurutnya jika kompetisi tenis dapat kembali digelar pada Agustus, maka mereka dapat "menyelamatkan" tiga ajang Grand Slam dan enam kompetisi Masters 1000. " Tapi kita tak tahu apa yang terjadi." 

Baca juga : Dampak Covid-19, Ecclestone Minta F1 2020 Ditiadakan

Sebelumnya salah satu Grand Slam yakni Wimbledon harus dibatalkan untuk pertama kalinya sejak Perang Dunia II.

Keputusan untuk membatalkan Grand Slam paling tua itu disusul dengan digesernya jadwal French Open, yang biasanya dimainkan pada Mei sampai Juni menjadi September sampai Oktober. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.