Dark/Light Mode

Inter Milan 2-1 Genoa, Nerazzurri Siap Nyalip di Tikungan

Minggu, 26 Juli 2020 05:52 WIB
Alexis Sanchez dan Romelu Lukaku, mencetak gol saat Inter Milan mengalahkan Genoa, Minggu (26/7) dini hari tadi. (Foto : twitter)
Alexis Sanchez dan Romelu Lukaku, mencetak gol saat Inter Milan mengalahkan Genoa, Minggu (26/7) dini hari tadi. (Foto : twitter)

RM.id  Rakyat Merdeka - Perlahan tapi pasti, Inter Milan terus merengsek mendekati Juventus di klasemen seri A. Inter kini di posisi dua atau hanya selisih empat poin.

Secara matematis peluang meraih scudeto masih terbuka. Dengan catatan, Juventus kalah di dua laga sisa. Sebaliknya Inter terus meraih tiga poin.

Baca juga : Jelang Idul Adha, Pertamina Siapkan Pasokan LPG dan BBM

Menghadapi Genoa, Romelu Lukaku menjadi bintangnya usai membantu Inter Milan mencetak dua gol mengalahkan Genoa dengan skor 3-0 pada pertandingan Liga Italia pekan ke-36 yang dimainkan di Stadio Luigi Ferraris, Genoa, pada Minggu (26/7) dini hari tadi WIB.

Inter membuka keunggulan melalui gol Lukaku (34') pada babak pertama, sebelum mereka melengkapi kemenangannya melalui gol Alexis Sanchez (83') dan Lukaku (90') setelah turun minum.

Baca juga : Ibra Antar Milan Ke Liga Eropa, Atalanta Kokoh di Posisi Dua

Kemenangan itu membawa Nerazzurri naik ke peringkat kedua dengan 76 poin, memangkas keunggulan Juventus di pucuk klasemen menjadi empat poin meski Juve memainkan satu laga lebih sedikit. Sedangkan Genoa masih berada di posisi ke-17 dengan 36 poin. 

Di laga lain, Napoli mengalahkan Sassuolo dengan kemenangan meyakinkan 2-0, untuk mengumpulkan total 59 poin. Namun mereka harus tertahan di posisi ketujuh karena tertinggal satu poin dari AC Milan.

Baca juga : Ketua MPR Ajak Generasi Muda Sikapi Era Disrupsi dengan Bijak

Parma juga menjadi pemenang usai memukul tuan rumah yang sudah dipastikan terdegradasi, Brescia, dengan kemenangan 2-1. [IPL]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.