Dark/Light Mode

PSG Vs Nice, Rawan Ditunda Gegara Corona

Minggu, 20 September 2020 11:17 WIB
Para pemain PSG, juara Liga Prancis. (Foto : Istimewa)
Para pemain PSG, juara Liga Prancis. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Konsistensi Paris Saint Germain (PSG) pada pekan keempat Liga Prancis akan diuji lantaran bakal tampil tanpa Neymar saat bersua Nice di Allianz Riviera, Minggu (20/9) malam nanti WIB.

Neymar absen di laga ini akibat terkena sanksi skorsing dua pertandingan akibat kartu merah yang diterimanya ketika menghadapi Marseille pada matchday ketiga.

Baca juga : Julia Vigas, Galau Pindah Ke Inggris

PSG punya modal buruk di laga ini. Pada tiga laga perdana musim ini, Les Parisiens kalah 1-0 dari Lens, kalah 1-0 dari Marseille, dan menang 1-0 atas Metz pada laga ketiga tengah pekan lalu.

Performa PSG diragukan apik terindikasi dari bakal absennya dua inti usai dikartu merah wasit pada pertandingan melawan Marseille, yaitu L. Kurzawa, L. D. Paredes.

Baca juga : Pak Jokowi, Pak JK Minta Pilkada Ditunda, Gimana Ini?

Pelatih PSG, Thomas Tuchel mengklaim, timnya tetap tidak akan mengalami masalah dalam segi kekuatan meski tidak didukung tim yang kuat. Sebab, PSG merupakan tim hebat dan selalu bisa tampil baik meski tengah terpuruk. “Aku optimis tim ini bisa merebut tiga angka atas Nice,” kata Thomas Tuchel dikutip Sky Sport, kemarin.

Sementara itu, tiga pemain Nice dipastikan tidak tampil melawan PSG karena dinyatakan positif terpapar Covid-19. Ketiga pemain tersebut, antara lain penyerang asal Denmark Kasper Dolberg, pemain sayap timnas Prancis, Alexis Claude- Maurice dan rekannya, Stanley Nsoki.

Baca juga : Chelsea Vs Liverpool, Bukan Lawan Sembarangan

Hingga berita ini diturunkan belum ada komentar atau tanggapan dari pihak Nice. Begitupun komentar dari pelatih Patrick Vieira. Andai jelang laga ini ditemukan empat atau lebih yang terpapar Covid-19, berdasar protokol kesehatan Liga Prancis, laga PSG vs Nice dipastikan bakal ditunda. [DNU]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.