Dark/Light Mode

Piala Presiden 2019, Persib 2 - 3 Persebaya

Dihajar Persebaya, Persib Di Ujung Tanduk

Kamis, 7 Maret 2019 19:42 WIB
Pemain Persib berduel dengan pemain Persebaya pada laga group A Piala Presiden, Kamis (7/3). (Foto : twitter@persib)
Pemain Persib berduel dengan pemain Persebaya pada laga group A Piala Presiden, Kamis (7/3). (Foto : twitter@persib)

RM.id  Rakyat Merdeka - Bermain menyerang, Persebaya kalahkan Persib Bandung 3-2 pada pertandingan lanjutan Piala Presiden 2019 di Stadion Jalak Harupat, Bandung, Kamis (7/3).

Tiga gol Persebaya Surabaya dicetak oleh Manuchekhr Dzhalilov (37' dan 51') dan Irfan Jaya (76'). Sedangkan gol Persib diciptakan Erwin Ramdani (31') dan Frets Butuan (85').

Baca juga : Cukur Borneo FC, Persija Punya 12 Pemain Di Lapangan

Sejak menit awal babak pertama pressing yang diberikan oleh Persib Bandung cukup banyak, namun Irfan Jaya dkk dapat mengimbangi kekuatan Persib. Sayangnya, menit ke-31 lewat tendangan Erwin Ramdhani tim besutan Djajang Mulyana ini terpaksa harus kebobolan, Abdul Rohim tak mampu menahan serangan bola dari Erwin Ramadani sehingga merubah skor menjadi 1-0.

Ketertinggalan poin di babak pertama rupanya membuat Irfan Jaya dkk, tak mau tertinggal. Di menit ke-37 lewat serangan Jalilov pertahanan gawang Nathsir Fadhil jebol, dan Persebaya merubah skor ketertinggalan menjadi 1-1.

Baca juga : Piala Presiden Diharapkan Jadi Contoh Turnamen Yang Transparan

Hingga tambahan waktu 2 menit, Persebaya belum merubah skor, justru di menit ke 42 Irfan Jaya mendapatkan kartu kuning atas kesalahanya atas Kim Jefri Kurniawan.

Pada babak kedua, Manu Dzhalilov mencetak brace untuk membalikkan keadaan menjadi 2-1 untuk keunggulan Persebaya di menit ke-51. Pemain terbaik Piala AFC 2017 itu kembali menceploskan bola ke gawang Muhammad Natsir, kali ini dengan tendangan voli berkelas.

Baca juga : Piala Presiden 2019, Persib Vs TIRA-Persikabo Jadi Laga Pembuka

Pada menit ke-76, Irfan Jaya menambah keunggulan Persebaya menjadi 3-1. Irfan mampu mengecoh bek sayap Persib, Zalnando, dan menendang bola ke sisi kanan gawang Persib. Maung Bandung lantas membalas pada menit ke-85 melalui gol dari Frets Butuan, skor berubah menjadi 3-2 masih untuk keunggulan Persebaya.

Nasib Persib Bandung di Piala Presiden 2019 kian terancam setelah kalah 2-3 dari Persebaya Surabaya pada matchday kedua Grup A Piala Presiden 2019. [WUR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.