Dark/Light Mode

Prancis Vs Portugal, Adu Kuat Duo Jawara

Minggu, 11 Oktober 2020 06:08 WIB
Bintang Timnas Portugal. (Foto : Istimewa)
Bintang Timnas Portugal. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Prancis menebarkan ancaman untuk Portugal jelang matchday 3 UEFA Nations League A 2020-2021, di Stade de France, Saint Denis, Prancis, Senin (12/10). Laga ini merupakan ulangan final Euro 2016.

Tuan rumah punya kepercayaan tinggi terhadap lawannya. Sekalipun Portugal merupakan juara bertahan, tapi Prancis juga pernah menyandang status juara dunia. Menimbang rekam jejak dua kesebelasan itu, mereka sama- sama kuat setelah meraih angka sempurna dari dua laga yang sudah digelar.

Prancis mampu menundukkan Swedia 1-0 saat berlaga di kandang lawan, serta menang telak 4-2 atas Kroasia pada medio September 2020.

Baca juga : Mau Perangi Covid? Yuk Kuatkan Peran Keluarga

Sebaliknya, Portugal menang telak 4-1 atas Kroasia dan 2-0 saat dijamu Swedia. Untuk sementara, Timnas Portugal menghuni puncak klasemen sementara berkat keunggulan surplus gol. Meski begitu, gelandang Prancis, Paul Pogba tidak sabar menjajal Seleccao das Quinas-julukan Portugal.

“Portugal akan menghadapi juara dunia. Kami ingin menang, mendapatkan hasil terbaik, tetapi kedua kesebelasan punya kesempatan yang sama. Itu akan menjadi laga yang hebat,” kata Paul Pogba dari laman resmi Federasi Sepakbola Prancis, belum lama ini.

Berkaca pada rekor pertemuan dua tim, Prancis lebih unggul dari Portugal. Tim Ayam Jantan sukses mencatatkan 18 kemenangan dan sekali imbang dalam 25 pertemuan. Bahkan, dalam lima pertemuan terakhir di berbagai ajang, Prancis menang empat kali.

Baca juga : Spanyol Vs Portugal, CR7 Bukan Ancaman

Namun, Portugal mempermalukan Prancis pada perjumpaan terakhir kedua kesebelasan, tepatnya di Final Piala Eropa 2016. Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan kala itu sukses mengalahkan Prancis dengan skor tipis 1-0 pada laga final yang berlangsung di Paris, lewat babak tambahan.

Hasil positif berupa kemenangan telak 7-1 atas Ukraina pada laga uji coba menjadi modal yang bagus untuk Les Bleus- julukan Prancis. Sebaliknya, Portugal gagal menang pada laga persahabatan terkini melawan Spanyol (08/10).

Laga Prancis kontra Portugal tak ubahnya duel hebat antara juara dunia melawan juara Eropa. Venue pertandingan juga akan membawa nostalgia. Di Stade de France itulah, Portugal merebut trofi juara pertama mereka di level senior. Tapi Portugal tak akan diperkuat Anthony Lopes.

Baca juga : Prancis Vs Ukraina, Peringatan Keras Buat Pogba

Sang kiper dinyatakan positif terpapar Covid-19. Posisinya akan digantikan Bruno Varela. Tapi kiper Vitoria Guimares itu diwajibkan menjalani tes Covid-19 dulu sebelum tampil membela Portugal. [KW]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.