Dark/Light Mode

Piala Menpora 2021

Besok Lawan Borneo FC, Ini Pesan Gelandang PSM Makassar Rasyid Bakri

Selasa, 30 Maret 2021 22:36 WIB
Gelandang PSM Makassar, Rasyid Bakri (tengah). (Foto: PSSI)
Gelandang PSM Makassar, Rasyid Bakri (tengah). (Foto: PSSI)

RM.id  Rakyat Merdeka - Gelandang PSM Makassar, Rasyid Bakri bakal bekerja keras untuk meraih hasil positif di laga terakhir babak penyisihan Grup B Piala Menpora 2021 menghadapi Borneo FC di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Malang, Rabu (31/3) besok.

Ia akan menghadapi tim yang secara materi pemain sedikit lebih unggul dengan pemain-pemain bintang dan juga pemain asing. Sementara PSM hanya bermaterikan pemain lokal. 

Baca juga : Lawan Imbang Persikabo 2-2, Barito Putera Melaju Ke Perempat Final

Rasyid menegaskan bahwa dirinya bersama rekan-rekannya membawa harga diri Makassar. Untuk itu seluruh penggawa Juku Eja akan tampil habis-habisan melawan Borneo FC dan berharap dapat meraih kemenangan untuk memastikan langkah PSM ke babak selanjutnya. 

“Kami dari PSM Makassar, pertandingan besok kami sangat siap untuk bermain serta bekerja keras lagi dan lebih semangat di pertandingan ketiga melawan Borneo FC,” tutur Rasyid.

Baca juga : Siap Tarung Lawan PSIS Semarang, Ini Pesan Pelatih Arema FC

Ia mengatakan Borneo FC tim yang bagus dari segi materi pemain. Tapi kami tim PSM Makassar dari awal kami ke sini sudah bertekad "Siri' Na Pacce". "insya Allah kami akan bekerja keras pada pertandingan besok supaya mendapat hasil maksimal dan insya Allah berkesempatan ke babak berikutnya,” ungkapnya.

Rasyid mengaku tak ada kesulitan untuk beradaptasi dengan tandemnya di lini tengah PSM. Karena tidak ada masalah dalam adaptasi.

Baca juga : Lawan Persita, Persib Langsung Pasang Farshad

Ia sudah mengenal dan hafal gaya bermain rekan-rekannya selama mengikuti latihan persiapan tim menjelang bergulirnya Piala Menpora 2021.  

“Untuk tandem di lini tengah saya pikir Sutanto maupun Arfan kami sudah berlatih bersama-sama di Makassar selama dua minggu sebelumnya. Dua minggu waktu yang cukup untuk kami bisa saling memahami di lapangan,” ujar Rasyid. [WUR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.