Dark/Light Mode

Mouctar Diakhaby, Korban Rasisme Di Liga Spanyol

Selasa, 6 April 2021 05:39 WIB
Mouctar Diakhaby. (Foto : Istimewa)
Mouctar Diakhaby. (Foto : Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pemain Valencia, Mouctar Diakhaby mengaku menjadi korban rasisme saat melawan Cadiz. Bek asal Prancis itu mengaku dipanggil dengan sebutan tak pantas.

Laga Liga Spanyol antara Cadiz melawan Valencia berlangsung di Estadio Ramon de Carranza, Ahad (4/4) malam WIB, sempat terinterupsi.

Baca juga : Dokter Operasi Pasien Di Lokasi Kebakaran

Insiden rasisme penyebabnya. Diakhaby menuding pemain Cadiz, Juan Torres Ruiz alias Cala. Di menit ke-30, tim tamu pun melakukan protes dengan walk out dari pertandingan. Dalam laporannya, Wasit David Medie Jimenez mengungkap kronologi peristiwa itu.

“Di menit ke-29, saya menginterupsi pertandingan karena konfrontrasi antara pemain kedua tim. Pemain nomor 12, Mouctar Diakhaby setelah diberi kartu kuning karena adu argumen dengan pemain, memberi tahu saya kata demi kata, ‘dia memanggil saya hitam menyebalkan’ mengacu pada pemain nomor 16 Cadiz, yakni Juan Torres Ruiz,” jelas Jimenez dalam laporan pertandingannya, seperti dilansir Marca.

Baca juga : Nasib Persik Kediri Di Tangan PS Sleman

Karena insiden itu, Tim Valencia pun melakukan walk out  dari lapangan pertandingan. “Ini tidak didengar oleh salah satu anggota tim yang memimpin. Setelah beberapa saat, Valencia memutuskan meninggalkan lapangan permainan. Karena itu, pertandingan dihentikan sementara. Kedua tim kembali ke ruang ganti masing-masing,” terangnya.

Setelah berunding dan mengganti pemain Nomor 12 , Diakhaby, Tim Valencia pun kembali melanjutkan laga. “Setelah beberapa menit diskors, delegasi Valencia, David Rangel Pastor, di hadapan perwakilan Cadiz, Antonio Navarrete Reyes, memberi tahu kami bahwa mereka memutuskan mengganti pemain nomor 12, Diakhaby, dan melanjutkan pertandingan,” terang Jimenez.

Baca juga : GeNose Bakal Dipakai Di Lingkungan Sekolah

Pertandingan dilanjutkan kembali, setelah terlebih dahulu dilakukan pemanasan karena terhenti selama 24 menit. Akhirnya Cadiz menang 2-1. [JON]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.