BREAKING NEWS
 

Brando Ajak Milenial Usaha Kopi Dan Penikmat Kopi

Reporter : AHMAD LATHIF ROSYIDI
Editor : OKTAVIAN SURYA DEWANGGA
Senin, 22 Agustus 2022 19:49 WIB
Foto: Ist.

RM.id  Rakyat Merdeka - Taruna Merah Putih (TMP) DKI Jakarta kini kini punya kantor baru di kawasan Sunter, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Ratusan kader TMP hadir dalam peresmian kantor dan UMKM DPD TMP Jakarta di kawasan Sunter Jakarta Utara, Senin (22/8).

Dengan hadirnya kantor tersebut diharapkan menjadi tempat berkumpulnya anak-anak muda atau milenial dalam mewujudkan berdikari secara ekonomi.

"Hal ini juga sejalan dengan semangat PDI Perjuangan untuk menggaet milenial. Semakin mendekatkan diri dengan dunia milenial, nongkrong dan ngopi," ujar Ketua DPD TMP DKI Jakarta Brando Susanto di sela-sela peresmian kantor TMP DKI Jakarta dan UMKM. 

Baca juga : Biden Kirim Ucapan Selamat HUT RI Ke Jokowi

Sebagaimana diketahui, TMP merupakan ormas sayap PDI Perjuangan. Oleh karena itu, dalam rangka mewujudkan Trisakti Bung Karno, Berdikari dalam Ekonomi, Brando mengajak kader TMP DKI berorganisasi sambil menjalankan UMKM Kopi BS dan Masakan SUNDA BoS Sambel.

Peresmian kantor DPD TMP DKI Jakarta, kata Brando, dapat memacu anak-anak muda Indonesia untuk terus berkarya bagi bangsa. Dengan begitu, target partai meraup suara milenial pada 2024 dapat tercapai yakni menang pemilu tiga kali berturut-turut.

"Semoga keberadaan kantor ini juga menjadi inspirasi bagi kader dan pengurus TMP dan PDIP di manapun berada. Kantor ini menjadi tempat nongkrong, bisnis yang tak perlu mengharapkan dana dari pemerintah," bebernya. 

Baca juga : Punya Pandangan Sama, PSI Bisa Gabung Dan Perkuat KIB

Hadir dalam peresmian kantor tersebut diantaranya, Ketua DPP TMP Maruarar Sirait, Wakil Ketua DPD PDIP DKI William Yani dan ratusan pengurus serta kader PDIP se-DKI. Wakil ketua DPRD Kota Bogor Dadang Danubrata, Ketua TMP Jabar Nico.

"Target saya TMP betul-betul menjadi magnet anak-anak muda Jakarta untuk berkarya tak hanya di bidang politik tapi juga berdikari secara ekonomi," tandasnya.

Di sela-sela acara peresmian, juga ada pertandingan catur yang diikuti para tamu yang hadir. Brando mengatakan, konsolidasi membentuk kepengurusan TMP dalam sebulan. Dia yakin TMP mampu menjalankan tugas-tugas kepartaian.

Adsense

Baca juga : Hindari Hoax, Dakwah Digital Mampu Cegah Konten Negatif

"TMP mendesain kantor, bukan hanya kantor rapat tetapi mewujudkan kantor mejadi berdikari bidang ekonomi. Kami mengajak semua kader mewujudkan UMKM," katanya.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tags :

Berita Lainnya
 

TERPOPULER

Adsense