Dark/Light Mode

Mantul, BTS Kembali Sabet Top Social Artist Billboard Music Awards 

Kamis, 2 Mei 2019 10:09 WIB
Personil BTS di MGM Grand Garden Arena, Las Vegas, AS, Rabu (1/5). (Foto: REUTERS/Steve Marcus)
Personil BTS di MGM Grand Garden Arena, Las Vegas, AS, Rabu (1/5). (Foto: REUTERS/Steve Marcus)

RM.id  Rakyat Merdeka - Boy band asal Korea Selatan Bangtan Sonyeondan (BTS), kembali menyabet penghargaan kategori Top Social Artist dalam ajang Billboard Music Awards 2019 di MGM Grand Garden Arena, Las Vegas, Amerika Serikat, Rabu (1/5) waktu setempat.

Ini adalah kemenangan ketiga BTS dalam ajang penghargaan musik tahunan itu, sejak tahun 2017.

Baca juga : Untuk Kelima Kali, Menpar Raih Mens Obsession Award

Sebelumnya, kategori ini selalu dimenangkan Justin Bieber sejak 2011. Seperti dilansir Soompi, penghargaan kategori Top Social Artist ditentukan oleh dukungan penggemar melalui laman Billboard dan platform media sosial Twitter.

Dalam kategori itu, mereka mengungguli rekan sesama musisi asal Korea Selatan EXO dan GOT7, penyanyi Ariana Grande, dan Louis Tomlinson.

Baca juga : Irish Bella Kaget Ammar Salah Ucapkan Ijab Kabul

"Ini sangat berarti bagi kami, kami akan melakukan yang terbaik hari ini," kata Leader RM,  sebelum tampil bersama grupnya dan penyanyi Halsey membawakan lagu "Boy With Luv".

Selain kategori Top Social Artist, BTS juga masuk dalam nominasi kategori Top Duo / Group, bersaing dengan Dan + Shay, Imagine Dragons, Maroon 5 dan Panic! At The Disco.

Baca juga : Dinda Hauw Mantap Berhijab, Setelah Mimpi Pesawat Jatuh

Di sisi lain, ada penyanyi PSY, satu-satunya musisi Korea Selatan yang meraih trofi  dan membawa pulang penghargaan Top Streaming Song melalui lagu "Gangnam Style" pada tahun 2013. [FIT]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.