Dark/Light Mode

Pro Jokowi Sulsel Dan Sulut Dukung Prabowo-Airlangga

Panel Barus: Pak Jokowi Bilang Bantu Sosialisasikan

Sabtu, 24 Juni 2023 07:20 WIB
Panel Barus, Bendahara Umum Relawan Projo. (Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id).
Panel Barus, Bendahara Umum Relawan Projo. (Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id).

 Sebelumnya 
Bukankah Jokowi mendukung Ganjar?

Kata siapa?

Banyak yang berpandangan begitu....

Pandangan Projo bisa berbeda. Kami tidak baca gestur. Kami bicara langsung. Perintah itu tidak boleh multi tafsir. Yang namanya perintah itu tegas, tidak bisa ditafsirkan lagi. Jadi, kalau ada yang bilang Jokowi ke Ganjar, itu asumsi. Tapi, bisa saja orang berasumsi.

Baca juga : Erick: Pak Jokowi, Guru Dan Panutan Saya

Apakah Projo Sulsel dan Sulut mendukung Prabowo karena perintah Jokowi?

Bukan begitu. Pak Jokowi cuma bi­lang, bantu sosialisasikan hasil Musra. Ya sudah, kami kerjakan.

Apa dasar keputusan Projo Sulsel dan Sulut memilih Prabowo?

Menurut teman-teman Projo Sulsel dan Sulut, ada sejumlah tan­tangan zaman yang akan dihadapi Indonesia. Pertama, isu internasional dengan ketidakpastian situasi global. Indonesia harus jadi pemain global. Itu tantangannya.

Baca juga : Projo Ngelawan Banteng

Kedua, kita harus bisa membuat lompatan ekonomi.

Hanya itu?

Ketiga, ada kebutuhan yang semakin kuat tentang persatuan nasional. Kita harus meninggalkan polarisasi politik masa lalu, kalau bangsa ini mau lompat.

Ada lagi tantangan lainnya?

Baca juga : Pelanggaran Pemilu Bakal Ditangani Adil

Keempat, kita butuh pemimpin yang mau melanjutkan pembangunan untuk rakyat seperti yang dilakukan Pak Jokowi. Dari empat hal po­kok itu, keluarlah nama Prabowo- Airlangga. [REN]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.