Dark/Light Mode

Foto Prabowo-Gibran Seliweran Di Jalan Hingga Markas Relawan

Saleh Partaonan Daulay: Kami Tak Mau Mendahului MK

Minggu, 10 September 2023 06:40 WIB
Saleh Partaonan Daulay, Ketua Fraksi PAN DPR. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id
Saleh Partaonan Daulay, Ketua Fraksi PAN DPR. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id

RM.id  Rakyat Merdeka - Foto bakal calon presiden (Capres) Prabowo Subianto dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dalam satu frame baliho, sudah dipasang di beberapa provinsi. Antara lain di Nusa Tenggara Timur (NTT), Kalimantan Selatan dan Jawa Tengah. 

Awalnya, baliho tersebut ditemukan banyak terpasang di wilayah NTT sekitar dua pekan lalu. Salah satunya, dipasang di tepi jalan di Labuan Bajo, Manggarai Barat, NTT. 

Tepatnya, berada di perempatan Jalan Bandara-Lamber Kape. Perempatan ini termasuk titik strategis, karena menghubungkan bandara dengan pusat kota.

Belakangan, baliho serupa merambah ke daerah lain. Yakni, Pati, Jawa Tengah dan Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

Baca juga : Dave Laksono: Kami Segera Umumkan Pendamping Prabowo

Di Pati, baliho dipasang di Jalan Jenderal Sudirman, Desa Puri, Kecamatan Pati Kota. Dari gambar terlihat, Prabowo mengenakan kemeja putih. Sedangkan Gibran, memakai kemeja cokelat. Mereka berdiri berdampingan, sambil menatap langit.

Di baliho itu juga menampilkan Prabowo dan Gibran yang sedang berkuda. Pandangan mereka pun sama, menengadah ke langit. Terpampang pula kalimat "Maju Bersama Lintas Generasi".

Baliho Prabowo dan Gibran juga muncul di samping kiri Tugu Bumi Mina Tani yang berlokasi di Jalan Kolonel Sunandar. Baliho itu, menampilkan gambar serupa dengan yang ada di Jalan Jenderal Sudirman.

Foto Prabowo dan Gibran dalam satu frame, juga ada di panggung Rumah Besar Relawan Prabowo 08, Jakarta.

Baca juga : Kris Tjantra: Kami Lihat Dukungan Itu Hanya Gimmick

Wacana duet Prabowo dengan anak Presiden Jokowi itu pun terus bergulir.

Ketua Fraksi PAN DPR Saleh Partaonan Daulay mengganggap, itu adalah aspirasi masyarakat. Namun, dia mengaku, sebagai pendukung Prabowo, PAN masih memprioritaskan 

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir sebagai calon wakil presiden (Cawapres).

Ketua DPP Partai Golkar, Dave Akbarshah Fikarno Laksono juga menilai, baliho itu sebagai bentuk aspirasi. Namun, dia pun mengaku, sebagai pendukung Prabowo, Golkar masih konsisten ingin mengusulkan kader terbaiknya sebagai Cawapres.

Baca juga : Nelayan Lamongan Girang Belanja Sembako Murah

Untuk membahas topik ini lebih lanjut, berikut wawancara dengan Saleh Partaonan Daulay.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.