Dark/Light Mode

Pilpres 2024 Satu Atau Dua Putaran, Ayo Tebak...

Kamhar Lakumani: Ada Potensi Prabowo Menang Satu Putaran

Sabtu, 28 Oktober 2023 00:34 WIB
Kamhar Lakumani, Deputi Bappilu Partai Demokrat. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id
Kamhar Lakumani, Deputi Bappilu Partai Demokrat. Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id

 Sebelumnya 
Kubu Prabowo-Gibran pede menang Pilpres satu putaran ya...

Koalisi Indonesia Maju (KIM) semakin optimis menghadapi Pilpres 2024, setelah ditetapkannya Mas Gibran sebagai Cawapres pendamping Pak Prabowo. 

Anda yakin satu putaran?

Iya, Prabowo-Gibran menang satu putaran.

Baca juga : Kawal Ganjar-Mahfud Pendaftaran Ke KPU, Amijan: InsyaAllah Menang Satu Putaran

Apa dasar keyakinan Anda?

Seluruh elemen pemenangan, partai politik pengusung, relawan dan simpatisan, akan mengoptimalkan suara pendukung Pak Prabowo dan Pak Jokowi pada Pilpres 2019. 

Apalagi, sampai saat ini, tingkat kepuasan publik kepada Pemerintahan Pak Jokowi masih di atas 75 persen. Ini sangat tinggi.

Menjadi potensi yang sangat berdasar untuk membangun optimisme satu putaran.

Baca juga : Relawan Mak Ganjar Lampung Motivasi Penyandang Disabilitas Dan Keluarga

Selain itu?

Prabowo-Gibran menjadi kristalisasi rekonsiliasi politik Prabowo dan Jokowi setelah Pilpres 2019. Selain itu, pasangan yang berpotensi besar menyatukan elektabilitas Prabowo dan elektabilitas Jokowi.

Karenanya, kami optimis bahwa seluruh elemen partai koalisi, relawan dan jejaring pemenangan lainnya, bisa bekerja optimal menggarap dan memenangkan kembali hati, pikiran dan pilihan para pendukung Prabowo dan Jokowi pada Pemilu 2019.

Pendukung AMIN berpandangan, Pilpres 2024 akan berlangsung dua putaran?

Baca juga : Ali Muhtarom: Elektabilitas Prabowo Dan Ganjar Beda Tipis

Mencermati berbagai survei, kami juga bersiap diri menghadapi skenario dua putaran. Kami optimis, Prabowo-Gibran memenangi Pilpres.

Apa faktornya?

Koalisi ini berada di tengah, akan menjadi pilihan yang paling bisa diterima para pendukung poros kiri maupun kanan, setelah jagoan mereka tereliminasi. REN

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Sabtu, 28 Oktober 2023 dengan judul "Pilpres 2024 Satu Atau Dua Putaran, Ayo Tebak, Kamhar Lakumani: Ada Potensi Prabowo Menang Satu Putaran"

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.