Dark/Light Mode

Mungkin Tak Lolos Ke DPR Apakah PPP Baik-baik Saja?

Erfandi: Lebih Baik Fokus Jalani Gugatan Di MK

Selasa, 26 Maret 2024 07:40 WIB
Erfandi, Ketua DPP PPP. (Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id)
Erfandi, Ketua DPP PPP. (Foto: Dok. Rakyat Merdeka/rm.id)

 Sebelumnya 
Apakah benar, beberapa senior PPP akan menyarankan Mardiono agar mundur dari posisi Ketua Umum PPP?

Saat ini, saya dan tim hukum yang berjumlah 23 orang, sedang fokus agar PPP lolos PT (parliamentary threshold). Kami tidak memikirkan soal politik atau soal itu (saran mundur).

Saat ini, lebih baik kami fokus jalani gugatan di MK. Setelah urusan di MK selesai, barulah menjadi pertimbangan.

Saran seperti itu, tidak perlu ditanggapi ya?

Baca juga : Demokrat Tegaskan Mau Tetap Punya Sikap Kritis

Kami, tim hukum, tidak masuk ke situ, karena itu ranah politik. Kami konsentrasi jalani gugatan di MK saja, agar PPP lolos PT. Kami ditunjuk dalam rangka gugatan di MK saja.

PPP tidak merespons yang berkaitan dengan saran politik itu?

Kami tidak merespons yang berkaitan dengan politik. Kami lebih baik menyiapkan dokumen-dokumen yang terkait dengan sengketa di MK saja.

Mengenai gugatan di MK, sejauh ini bagaimana perkembangannya?

Baca juga : Pemerintah Siap Antisipasi Pemudik Yang Membludak

Alhamdulillah, pendaftarannya sudah diterima MK. Artinya, berkas kami sudah diterima, tinggal perbaikan saja. Sekarang, teman-teman sedang melakukan perbaikan terhadap gugatan ini, karena harus dilengkapi dengan bukti-bukti yang cukup.

Apa inti gugatan PPP?

Yang menjadi pokok gugatan kami, adalah migrasi suara, termasuk dengan sistem noken, karena dalam putusan MK, sistem noken harus diminimalisir. Kemarin itu masih banyak noken. Itu di Provinsi Papua Pegunungan dan Papua Tengah.

Keyakinan Anda, bagaimana kira-kira putusan MK nanti?

Baca juga : Please, Pemudik Jangan Lama-lama Di Rest Area

Saya yakin gugatan PPP dikabulkan, karena para hakim MK itu negarawan. REN

Artikel ini tayang di Harian Rakyat Merdeka Cetak, Halaman 2, edisi Selasa, 26 Maret 2024 dengan judul "Mungkin Tak Lolos Ke DPR Apakah PPP Baik-baik Saja?, Erfandi: Lebih Baik Fokus Jalani Gugatan Di MK"

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.