Dark/Light Mode

Puji Xpora BNI, Kang Emil Ajak UMKM Jabar Optimalkan E-commerce

Kamis, 30 Desember 2021 11:41 WIB
Iluatrasi XPora BNI. (Foto: Dok. BNI)
Iluatrasi XPora BNI. (Foto: Dok. BNI)

RM.id  Rakyat Merdeka - Provinsi Jawa Barat menjadi penyumbang dengan kontribusi investasi dan ekspor terbesar nasional di Tanah Air sepanjang 2021.

Kontribusi tersebut ditopang oleh perkembangan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Tanah Pasundan yang terus meningkat.

Baca juga : BNI Fasilitasi UMKM Jatim Tembus Pasar Asia Dan Eropa

Hal tersebut disampaikan  Gubernur Jabar M Ridwan Kamil dalam Webinar BNI Xpora Edisi Jawa Barat, pada Rabu (29/12).

Pria yang akrab disapa dengan Kang Emil ini mengungkapkan, kontribusi tersebut haruslah kian ditingkatkan, salah satunya dengan jalan mengubah cara UMKM berproduksi, yaitu dari manual kemudian beradaptasi dengan era digital.

Baca juga : Mantul! Jabar Juara 1 Transaksi E-Commerce

“Sekitar 60-90 persen, ekonomi digital diakselerasi oleh e-commerce. Ke depan, UMKM harus paham betul digital," kata dia dalam keterangan resmi yang diterima, Kamis (30/12).

Dengan revolusi digital saat ini sambung Kang Emil, volume perdagangan juga tumbuh pesat dan mengubah cara UMKMberproduksi dan berdagang. Ditambah lagi dengan penggunaan internet yang meningkat.

Baca juga : Pinhome Kolaborasi dengan 8 Social Run Ajak Masyarakat Berolahraga

Kang Emil pun mengapresiasi hadirnya BNI Xpora sebagai one-stop-solution hub dalam membantu UMKM RI Go Global. BNI Xpora menjembatani segala prosesnya. Sejak dari hulu hingga ke hilir.

“Dengan BNI, saya melihat komitmennya untuk membantu UMKM Jabar agar mampu melakukan ekspor," ucap Kang Emil.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.