Dark/Light Mode

Warga Paris Tumplek Di Lokasi Pembukaan Pameran UMKM Solo, Gibran Takjub

Kamis, 9 Juni 2022 09:40 WIB
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka (tengah) saat membuka pameran UMKM Kota Solo di Mall Le BHV Marais, Paris, Prancis, Rabu (8/6). (Foto: YouTube Berita Surakarta)
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka (tengah) saat membuka pameran UMKM Kota Solo di Mall Le BHV Marais, Paris, Prancis, Rabu (8/6). (Foto: YouTube Berita Surakarta)

 Sebelumnya 
Dalam pembukaan pameran yang dipadati massa di sepanjang trotoar sekitar Les BHV, Gibran mempromosikan seni budaya Jawa.

 

 

Baca juga : Badal Haji, Bolehkah Dilakukan Sembarang Orang?

Tampak para penabuh gamelan berderet di depan Mall Le BHV Marais, yang beberapa pemainnya adalah warga Prancis.

Selain itu, juga ada penampilan penyanyi asal Indonesia yang sudah lama menetap di Prancis, Anggun C Sasmi dan para seniman Kota Solo.

 

Baca juga : Menhub: Pembangunan Harus Netes Ke Rakyat

 

Penonton tampak menikmati lagu "Mimpi", yang dipopulerkan Anggun di tahun 1980-an. Bagi WNI di Paris, ini seperti mengobati kerinduan mereka terhadap Indonesia. Bernostalgia.

Beberapa pengunjung terlihat mengabadikan momen pentas seni tersebut.

Baca juga : Penjual Hewan Kurban Wajib Kantongi Izin

Sementara suasana dalam Mall Le BHV Marais terlihat cukup sesak. Dipenuhi pengunjung yang ingin melihat produk UMKM Kota Solo seperti batik, handycraft, dan karya seni lainnya. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.