Dark/Light Mode

Menhub Ajak Pengusaha dari Timur

Ayo Kirim Barang Via Tol Laut

Jumat, 28 Desember 2018 16:15 WIB
Delegasi Panitia Hari Pers Nasional 2019 bersilaturahmi dengan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (tengah batik corak gelap), di kantor Kementerian Perhubungan, Jumat (28/12).
Delegasi Panitia Hari Pers Nasional 2019 bersilaturahmi dengan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (tengah batik corak gelap), di kantor Kementerian Perhubungan, Jumat (28/12).

RM.id  Rakyat Merdeka - Tol laut yang digagas Presiden Jokowi saat ini sudah beroperasi bagus. Bahkan 90 persen kebutuhan pokok di Indonesia Timur didistribusikan via tol laut melalui Surabaya. 

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyebut, program tol laut berperan cukup vital bagi perekonomian di Indonesia Timur saat ini. Salah satunya memangkas biaya distribusi untuk menekan harga jual di masyarakat.

“Pemerintah sudah mengoperasikan tol laut dari barat ke timur dan 90 persen dari kebutuhan pokok yang dibutuhkan di Indonesia Timur didistribusi dari Surabaya," jelas Budi Karya Sumadi saat menerima kunjungan delegasi Panitia HPN 2019 yang dipimpin penanggungjawab, Margiono, Jumat (28/12).

Baca juga : Biadab, Kiai Maruf Dipakein Topi Santa

Silaturahmi delegasi Hari Pers Nasional 2019 dengan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, berlangsung di kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta Pusat, dalam suasana hangat dan kekeluargaan.

Hari Pers Nasional 2019 rencananya akan berlangsung 9 Februari mendatang, dengan tema: "Pers Menguatkan Ekonomi Kerakyatan Berbasis Digital" di Kota Surabaya, Jawa Timur. 

Kembali ke tol laut. Budi Karya melanjutkan, 
penyaluran distribusi barang dan kebutuhan pokok saat ini baru berjalan satu arah. Komoditas yang dikirim baru dari arah Barat ke Timur. Sementara dari arah sebaliknya, Timur ke Barat belum banyak pengiriman.
Padahal, subsidi tol laut untuk kedua arah sudah disiapkan pemerintah.
"Kami berharap masyarakat dari Timur Indonesia bisa memanfaatkan angkutan yang bersubdi ini. Silahkan para pengusaha dari timur untuk membawa komoditasnya untuk dijual via Surabaya," ungkapnya.

Baca juga : Minim Nilai Tambah, Cuma Gali Lalu Jual

Menurut Budi Karya, gelaran Hari Pers Nasional 2019 menjadi momentum yang sangat baik untuk membangkitkan ekonomi kerakyatan khususnya di Indonesia wilayah timur.

"Ini momentum untuk kebangkitan ekonomi wilayah timur melalui program tol laut," tegasnya.

Budi juga mengatakan bahwa nanti akan ada aplikasi khusus yang dibuat oleh PT Telkom. Lewat aplikasi tersebut, masyarakat bisa mengetahui barang-barang apa saja yang akan datang ke daerahnya.

Baca juga : Menhub: Kesejahteraan Pengemudi Transportasi Online Harus Diperhatikan

"Dengan keterbukaan informasi ini, diharapkan masyarakat bisa mendapatkan barang-barang secara langsung, tidak melalui perantara. Sehingga pemerataan perekonomian akan terjadi," tandas Budi. ***

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.