Dark/Light Mode

Pemegang Saham Tunjuk Nixon LP Napitupulu Jadi Bos Baru BTN

Kamis, 16 Maret 2023 18:46 WIB
Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Tahun 2022 tang digelae BTN secara virtual, Kamis (16/3). (Foto: Dok. BTN)
Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Tahun 2022 tang digelae BTN secara virtual, Kamis (16/3). (Foto: Dok. BTN)

 Sebelumnya 
“Kami juga meningkatkan kredit high yield (KRING, KAR, KUR) beyond mortgage melalui cross selling kepada nasabah captive,” jelas Nixon.

Nixon menambahkan, BTN  akan fokus pada penghimpunan DPK Low Cost dengan meningkatkan CASA pada segmen Ritel dan Institusi serta membangun kapabilitas untuk peningkatan CASA pada segmen wholesale banking. Serta mengembangkan sumber pertumbuhan baru dengan mempercepat implementasi inisiatif digital banking dan digitalisasi proses secara masif yang mendukung pengembangan bisnis berbasis ekonomi perumahan.

Lebih lanjut Nixon menjelaskan, BTN akan lebih meningkatkan sumber fee berbasis layanan dan transaksional terutama pada bisnis wealth management, digital banking dan corporate.

“Dan terakhir, mempercepat penyelesaian kredit macet dan melanjutkan inisiatif penjualan aset (asset sales) secara bulk,” tuturnya.

Susunan anggota Direksi Perseroan yang baru sebagai berikut:

Direktur Utama : Nixon LP Napitupulu

Wakil Direktur Utama : Oni Febriarto Rahardjo

Baca juga : Wamenkumham Terus Gencarkan Sosialisasi KHUP Baru

Direktur Consumer : Hirwandi Gafar

Direktur Finance : Nofry Rony Poetra

Direktur Human Capital, Compliance and Legal : Eko Waluyo

Direktur Asset Management : Elisabeth Novie Riswanti

Direktur IT & Digital : Andi Nirwoto

Direktur Distribution and Funding : Jasmin

Direktur Risk Management : Setiyo Wibowo

Baca juga : Eks Napi Sulit Jadi Senator

Direktur Institutional Banking : Hakim Putratama

Susunan Dewan Komisaris Perseroan tidak berubah, yaitu:

Komisaris Utama/Independen : Chandra M Hamzah

Wakil Komisaris Utama/Independen : Iqbal Latanro

Komisaris Independen : Ahdi Jumhari Luddin

Komisaris Independen : Armand B Arief

Komisaris Indpenden : Sentot A Sentausa

Baca juga : Usaha Penduduk Lokal Jadi Masuk Pasar Global

Komisaris : Herry Trisaputra Zuna

Komisaris : Mohamad Yusuf Permana

Komisaris : Andin Hadiyanto

Komisaris : Himawan Arief Sugoto

“Kami berharap kebijakan umum perseroan 2023 bisa semuanya dilaksanakan, sehingga kinerja keuangan bisa bertumbuh sesuai dengan target yang telah ditetapkan,” pungkas Nixon. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.