Dark/Light Mode

Gandeng BSI, Harvest City Mudahkan Pembiayaan Kepemilikan Rumah

Jumat, 16 Juni 2023 20:18 WIB
Penandatangan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara pihak pengembang Harvest City (PT Dwigunatama Rintisprima) dengan PT Bank Syariah Indonesia (BSI Tbk), Selasa (13/6). (Foto: Istimewa)
Penandatangan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara pihak pengembang Harvest City (PT Dwigunatama Rintisprima) dengan PT Bank Syariah Indonesia (BSI Tbk), Selasa (13/6). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Dalam memberikan kemudahan pembiayaan kepemilikan rumah kepada konsumen. PT Dwigunatama Rintisprima, pengembang Harvest City menjalin kerja sama dengan PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI).

Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dilakukan oleh Direktur Utama PT Dwigunatama Rintisprima, Sentot Sudaryono, dan Regional CEO IV Jakarta 1 BSI Deden Durachman.

Penandatanganan dilakukan di Kantor Pusat Harvest City, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Selasa (13/6), yang disaksikan  CEO Harvest City, Sami Miettinen.

Baca juga : BSI Maslahat Layani Pembeli Salurkan Kurban Secara Online

"Kami mengucapkan terima kasih kepada Bank Syariah Indonesia atas kerja sama ini. Kemitraan ini akan membuka akses bagi basis pelanggan baru dan mempermudah masyarakat yang selama ini terkendala dalam proses pembiayaan kepemilikan rumah," ujar Sami Miettinen dalam keterangannya, Jumat (16/6).

Sami menuturkan, pihaknya akan terus membuka peluang kerja sama dengan lembaga keuangan lainnya untuk memfasilitasi keinginan masyarakat memiliki hunian di Harvest City.

Deden mengungkapkan, kerja sama ini merupakan upaya BSI dalam mendukung masyarakat yang ingin memiliki rumah dengan prinsip syariah.

Baca juga : Gandeng MUF Syariah, BSI Genjot Volume Pembiayaan Kendaraan Bermotor

"Selain itu, hal ini merupakan bentuk dukungan BSI terhadap langkah pemerintah dalam mengatasi backlog perumahan nasional," ujar Deden.

Sebagai tahap awal, BSI menyediakan program pembiayaan Griya Syariah yang akan memudahkan konsumen dalam pembelian rumah di 3 cluster baru di Harvest City. Yakni, Cluster Sakura Indica, Ridge Crystal, dan Sweet Hortensia.

Menurutnya, pembiayaan dengan skema syariah dapat menjadi opsi menarik bagi nasabah yang ingin memiliki rumah tanpa khawatir akan lonjakan angsuran bulanan.

Baca juga : Kemenag Pastikan Jemaah Haji Dapat Asuransi Jiwa Dan Kecelakaan

Direktur Utama PT Dwigunatama Rintisprima, Sentot Sudaryono, mengungkapkan rasa syukurnya atas kerja sama dengan BSI dalam menyediakan pembiayaan kepemilikan rumah berbasis syariah di cluster yang dikembangkan.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.