Dark/Light Mode

80 Universitas Eropa Terkemuka Mejeng Di Ajang EHEF 2023

Sabtu, 11 November 2023 17:36 WIB
Suasana Pameran Pendidikan Tinggi Eropa EHEF ke-15 di Jakarta, Sabtu )11/11/2023). (Foto: Istimewa)
Suasana Pameran Pendidikan Tinggi Eropa EHEF ke-15 di Jakarta, Sabtu )11/11/2023). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ajang Pameran Pendidikan Tinggi Eropa (EHEF) ke-15 yang digagas delegasi Uni Eropa untuk Indonesia kembali digelar.

Pameran yang berlangsung dari 11 hingga 12 November 2023 di Jakarta ini menghadirkan sejumlah lembaga pendidikan tinggi di Eropa.

Pada pameran EHEF, masyarakat akan mendapat kesempatan untuk berinteraksi dengan 80 lembaga pendidikan Eropa. Tujuannya agar memperoleh informasi tentang peluang menempuh pendidikan tinggi sekaligus beasiswa untuk belajar di Eropa.

Baca juga : Top, SKK Migas Raih Peringkat Emas di Ajang ASRRAT 2023

Charge d'Affaires ad interim Delegasi Uni Eropa untuk Indonesia, Stephane Mechati mengatakan, pendidikan dan penelitian merupakan prioritas dari Global Gateway (strategi Uni Eropa untuk investasi yang berkelanjutan di seluruh dunia).

"Pameran ini merupakan hasil kerja sama Team Europe untuk mendukung para mahasiswa Indonesia, mendorong kemitraan antar-lembaga pendidikan tinggi, serta memperkuat hubungan antar-bangsa," kata Mechati, dalam keterangannya, Sabtu (11/11/2023).

Dia bilang, beberapa kali Unit Eropa sukses menjalin kerja sama pendidikan dengan Indonesia.

Baca juga : Kewaspadaan Geostrategi Menjelang Pemilu 2024

Setiap tahun, lebih dari 6.000 mahasiswa Indonesia kuliah di berbagai universitas Eropa.

"Sekitar 1.200 beasiswa disediakan untuk mahasiswa Indonesia setiap tahunnya melalui program unggulan Uni Eropa: Erasmus+ dan berbagai program beasiswa yang ditawarkan oleh negara-negara anggota Uni Eropa," tambah Mechati.

Pendidikan tinggi di Eropa dikenal dengan ekosistem penelitiannya yang mendukung serta relevansinya yang kuat dengan pasar kerja, dunia usaha, ilmu pengetahuan, dan pemerintahan.

Baca juga : Telkom Raih Dua Penghargaan Terbaik Dari Ajang AMH 2023

"Dengan lebih dari 5.000 lembaga pendidikan tinggi, Eropa menawarkan pendidikan berkelas dunia, dengan mata kuliah yang disampaikan dalam bahasa Inggris, program studi yang inovatif, penelitian yang mutakhir, biaya kuliah yang terjangkau, serta beragam kesempatan beasiswa," ujar Mechati.

Sebelumnya, EHEF telah diselenggarakan di Surabaya pada 8 November 2023 lalu, dan akan diadakan di Bandung pada 14 November 2023 mendatang.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.