Dark/Light Mode

Siap Ekspansi, Dharma Polimetal Tebar Dividen Rp 171,29 Miliar

Jumat, 26 April 2024 14:50 WIB
Presiden Direktur Dharma Polimetal Irianto Santoso. Foto: Istimewa
Presiden Direktur Dharma Polimetal Irianto Santoso. Foto: Istimewa

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Dharma Polimetal Tbk membagikan dividen tunai sebesar Rp 171,29 miliar. Emiten manufaktur komponen otomotif ini juga siap lanjutkan ekspansi.

Presiden Direktur Dharma Polimetal Irianto Santoso mengatakan, dividen Rp 171,29 miliar kepada para pemegang saham. Pembagian dividen sebesar 28 persen dari laba bersih yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk tahun 2023.

"Sudah kami putuskan bahwa tahun ini kami membagikan dividen sekitar Rp 171 miliar. Jadi sebesar Rp 36,4 per lembar saham. Dibandingkan tahun lalu sekitar Rp 20 per lembar saham, ada kenaikan sekitar Rp 16 per lembar saham," ungkapnya dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) di Jakarta, dikutip Jumat (26/4/2024).

Emiten berkode (DRMA) membagikan dividen setara dengan 28 persen dari laba bersih yang diraih pada tahun 2023 sebesar Rp 611,75 miliar. Capaian laba bersih DRMA tahun lalu mengalami kenaikan 55,20 persen dibandingkan keuntungan tahun 2022.

Pada tahun lalu DRMA mengantongi penjualan neto senilai Rp 5,54 triliun, tumbuh 42 persen dibandingkan penjualan tahun 2022.

Baca juga : Pilih Jadi Pertapa, Pasutri Sumbangin Harta Rp 381 Miliar

Irianto optimistis DRMA akan mencetak peningkatan kinerja pada tahun 2024, setidaknya mencapai level pertumbuhan 10 persen.

DRMA memilih target yang realistis serta hati-hati. Terutama dengan memperhitungkan kondisi industri otomotif saat ini.

"Menurut perhitungan kami, pertumbuhan pendapatan akan didorong oleh kompetensi kami dalam mendapatkan model baru dan pangsa pasar baru, serta optimalisasi dari quality cost delivery," terangnya.

Untuk mendukung pertumbuhan jangka panjang dalam industri kendaraan listrik, Dharma Group telah menyiapkan produk battery pack dan BLDC (Brushless Direct Current) Motor.

Ke depan, produk-produk ini disebut akan dipasok kepada salah satu merek sepeda motor di Indonesia, serta digunakan untuk sepeda motor konversi yang dihasilkan oleh Dharma Group.

Baca juga : Progam Level Up Ramadanmu BSI Maslahat Salurkan Bantuan Hingga Rp 11,24 Miliar

Lebih jauh, Irianto mengatakan perseroan juga terus membuka peluang untuk akuisisi dan ekspansi pada tahun ini guna mendorong kinerja perseroan. Ekspansi yang dilakukan adalah mengoptimalkan pembangunan dua pabrik baru.

"Tetap kami masih melakukan proses untuk melakukan ekspansi, kami akan menyelesaikan pembangunan dua pabrik baru," katanya.

Kemudian, saat ini perseroan juga sedang melakukan ekspansi di pabrik Trimitra di Cirebon. "Kami sedang membangun gedung baru, pabrik baru di sana," imbuhnya.

Adapun, kedua pabrik yang akan segera beroperasi tersebut yakni PT Dharma Controlcable Indonesia dan PT Dharma Precision Parts yang keduanya berlokasi di Jababeka, Cikarang, Jawa Barat.

Dengan segera beroperasinya kedua pabrik tersebut, maka DRMA dapat menggenjot produksi komponen kendaraan listrik (electric vehicle/EV).

Baca juga : Ramadan 2024, Pemkot Banjarmasin Rilis Omzet Pasar Wadai Capai Rp11 Miliar

Untuk mendukung rencana ekspansi tersebut, perseroan menyiapkan anggaran belanja modal atau capital expenditure (capex) sebesar Rp 300 miliar hingga Rp 400 miliar tahun ini, yang bersumber dari kas internal dan pinjaman bank.

Meski demikian, DRMA juga tetap akan berhati-hati dengan kondisi pelemahan nilai tukar rupiah yang menembus kisaran Rp 16.000 per dolar AS. Perusahaan menyiapkan berbagai strategi mengantisipasi penjualan otomotif yang diproyeksi melemah tahun ini.

Strategi disiapkan baik dari sisi pengembangan produk maupun menjangkau lebih banyak pelanggan. Dalam RUPST ini, DRMA juga menetapkan Immanuel Adi Pakaryanto sebagai Direktur menggantikan Wieky Hedivendra.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.