Dark/Light Mode

Ari Askhara Pernah Jadi Ketuanya

INACA Sesalkan Garuda Tersandung Kasus Penyelundupan Onderdil Harley

Kamis, 5 Desember 2019 21:19 WIB
Foto: Istimewa
Foto: Istimewa

RM.id  Rakyat Merdeka - Ketua Umum Indonesia National Air Carriers Association (INACA) Denon Prawiraatmadja menyesalkan adanya penyelundupan barang, yang diangkut oleh maskapai penerbangan pelat merah PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk.

Baca juga : Luhut: Menteri BUMN Sudah Sangat Tepat

"Saya menyayangkan adanya pelanggaran prosedur yang justru terjadi pada flag carrier (maskapai penerbangan nasional, Red), yaitu Garuda Indonesia," ujarnya dalam keterangan tertulisnya kepada RMco.id, Kamis (5/12).

Baca juga : Erick Targetkan Pelabuhan Benoa Jadi Kawasan Turis Terpadu Kelas Dunia

Garuda Indonesia saat ini tercatat sebagai anggota INACA. Ari Askhara bahkan pernah menjabat sebagai Ketua Umum INACA, dan baru pensiun dari jabatannya di asosiasi maskapai itu pada bulan lalu.

Baca juga : Beri Penghormatan Ke Habibie, Pemerintah Tetapkan Hari Berkabung Nasional Tiga Hari

"Semoga, ini tidak terjadi lagi. Seluruh anggota INACA wajib mematuhi peraturan penerbangan, khususnya terkait kargo, yang ditetapkan Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan," pungkasnya. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.