Dark/Light Mode

Tiko Usul Holding BUMN Pariwisata Disuntik PMN Rp 9,1 T

HIN Jual Destinasi Unggulan, PT AP I Siap Berkolaborasi…

Kamis, 15 Juli 2021 05:56 WIB
Kolaborasi Program Strategis 7 BUMN Ekosistem Pariwisata. (Foto : Istimewa).
Kolaborasi Program Strategis 7 BUMN Ekosistem Pariwisata. (Foto : Istimewa).

 Sebelumnya 
Meski begitu, dia menarget­kan platform tersebut bisa digunakan dalam dua bulan ke depan. Sehingga proses selanjutnya hanya tinggal menunggu sinergi dari sisi payment-nya saja.

Iswandi meneranglan, proses pembentukan holding BUMN Aviasi dan Pariwisata ini tak sama dengan holding BUMN pada umumnya. Holding ini, lebih kepada mensinergikan ekosistemnya. “Kami nggak seperti holding pangan dan lainnya. Tapi bagaimana sinergi komponen pariwisata menciptakan ekosistem menunjang industri ini,” tegasnya.

Baca juga : Pemerintah Siapkan 500 Ribu Tenaga Kerja Untuk Destinasi Super Prioritas

Sehingga output-nya, lanjut Iswandi, adalah berkoordinasi, meng-arrange, dan sinergi men­dukung antar anggota holding.

Ditanya soal kapan holding BUMN Aviasi dan Pariwisata ini berjalan, pihaknya belum bisa memastikan. Apalagi, saat ini sektor wisata menjadi salah sektor yang terdampak pandemi Covid-19 paling dalam. Dit­ambah beberapa anggota hold­ing di dalamnya juga mengalami masalah keuangan.

Baca juga : Top, Telkom Sabet 39 Penghargaan Asia Pacific Stevie Awards 2021

“Dalam kondisi sekarang be­lum bisa menargetkan. Kemarin produk dari holding ini kami buat Work From Bali, dengan varian produk bundling. Nyatan­ya Covid-19 makin mengganas,” ujar Iswandi.

Sementara, Vice President Corporate Secretary AP I Handy Heryudhitiawan belum mau bi­cara banyak karena masih dalam pembahasan. Pihaknya juga belum bisa membeberkan apa saja yang menjadi concern AP I.

Baca juga : Cegah Penyebaran Covid-19, Frontier Premium Car Mat Luncurkan Karpet Coating Disinfektan

“Posisi AP I siap mendukung penuh agenda tersebut. Karena tentunya menambah value kami. Baik dari sisi kolaboratif aset, serta jangkauan layanan dalam satu holding,” tegas Handy ke­pada Rakyat Merdeka, kemarin.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.