Dark/Light Mode

Kontribusi Adira Finance Untuk UMKM Diapresiasi Menparekraf

Senin, 15 November 2021 00:38 WIB
Foto: Ist.
Foto: Ist.

 Sebelumnya 
Mereka masuk di kategori bidang usaha Fesyen, Kuliner, dan Kriya, dari lima Destinasi Super Prioritas Pariwisata Indonesia. UKM local hero terbaik dari masing-masing kategori usaha di setiap Destinasi Super Prioritas berhak mendapatkan penghargaan yang akan diserahkan saat acara Gebyar Adira Kreasi 2021.

Untuk menambah kapasitas dan kualitas maka para UKM local hero tersebut mendapatkan pelatihan dari Prasetiya Mulya Executive Learning Institute (ELI) dan Entrepreneur Camp Indonesia. Tujuannya agar dapat langsung diterapkan para pelaku UKM dalam menumbuhkan usaha kreatif mereka.

Baca juga : Kontribusi Perdagangan Ritel Dukung Pertumbuhan Ekonomi Nasional

Dalam menyelenggarakan Festival Kreatif Lokal 2021, Adira Finance turut berkolaborasi dengan berbagai pihak selain Kemenparekraf RI, yaitu MUFG, Zurich, Adira Finance Syariah, Bank Danamon Indonesia, Baba Rafi Enterprise, Epson, dan Prasetiya Mulya-Eli.

Bertepatan dengan HUT ke-31, Adira Finance juga meluncurkan Adiraku 2.0, yaitu versi terbaru dari aplikasi mobile adiraku, yang menawarkan solusi keuangan untuk setiap kebutuhan pelanggan maupun calon pelanggan Adira Finance.

Baca juga : Zifivax Bisa Dimanfaatkan Untuk Vaksinasi Booster

Adiraku merupakan aplikasi mobile yang dirancang untuk memberikan kemudahan layanan Adira Finance secara digital kepada pelanggan melalui handphone, baik android maupun IOS. [JAR]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.