Dark/Light Mode

Maybank Lamudi Online Property Fair Sedot Perhatian Publik

Selasa, 24 November 2020 12:06 WIB
Maybank Lamudi Online Property Fair Sedot Perhatian Publik

RM.id  Rakyat Merdeka - Pameran properti virtual bertajuk Maybank Lamudi Online Property Fair ternyata banyak menyedot perhatian publik. Pameran yang berlangsung mulai tanggal 16 Oktober hingga 29 November 2020 tersebut setiap harinya selalu mengalami peningkatan pengunjung. 

Berdasarkan data Lamudi.co.id ternyata tren pengunjung acara ini selalu meningkat tajam di hari Sabtu, rata-rata pengunjung juga banyak terjadi mulai pukul 9 pagi hingga pukul 15.00 sore. Menariknya lagi, pengunjung yang datang ternyata banyak didominasi oleh kalangan milenial dengan kelompok 25-34 tahun. 

Baca juga : Transaksi Belanja Online Produk Kosmetik Naik 80 Persen Selama Pandemi

Managing Director Lamudi.co.id, dalam rilisnya mengatakan, saat pandemi sebenarnya merupakan waktu yang tepat untuk membeli properti, karena saat ini banyak pengembang yang memberikan banyak promo menarik untuk menjaring pembeli. Selain itu, saat terjadinya wabah seperti sekarang banyak masyarakat yang enggan untuk mengeluarkan uang untuk traveling ataupun hangout karena adanya aturan social distancing, sehingga mereka bisa mengalihkan dana tersebut untuk pembelian properti.  

“Jadi pameran Maybank Lamudi Online Property Fair ini harus dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh calon pembeli untuk mendapatkan properti impian dengan harga yang bersahabat dan promo menarik,” tutur.      

Baca juga : Milenial Antusias Kunjungi Maybank Lamudi Online Property Fair

Cara mengikuti pameran ini cukup mudah, cukup membuka halaman Maybank Lamudi Online Property Fair di Lamudi.co.id, kemudian Anda bisa langsung melihat produk-produk properti yang dipamerkan. Informasi produk yang ditampilkan pun sangat lengkap dan detail, seperti adanya informasi lokasi, jumlah kamar tidur, kamar mandi, luas tanah, luas bangunan serta promo yang diberikan oleh pengembang. Bahkan di pameran ini juga banyak developer yang menggunakan fitur kamera 360, ungkap Mart. 

Pameran ini juga dilengkapi banyak aktivitas online, seperti customer support, live property review hingga talk show virtual dengan beragam tema menarik. Talk show tersebut dipandu oleh Indy Barends, Bayu Oktara dan Ario Astungkoro. 

Baca juga : PP Properti Raih Peringkat idBBB- Dari Pefindo

Menariknya lagi. Lanjut mart, di acara ini setiap calon pembeli bisa mengikuti  lucky draw dengan hadiah menarik, seperti Cashback DP sebesar Rp 50 juta dari Lamudi.co.id, kitchen set senilai Rp 50 juta dari Idemu by Vivere, serta hadiah langsung kepada 30 pembeli properti pertama senilai ratusan juta dari Onna, Idemu, Vivere dan Russell Hobbs. 

"Untuk mengikuti program lucky draw dan mendapatkan diskon ataupun promo di acara ini setiap calon pembeli diwajibkan untuk daftar sebagai priority pass, dengan membayar biaya sebesar Rp 1 juta. Priority pass ini bersifat refundable jika calon pembeli batal membeli properti" pungkas Mart. [ARM]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.