Dark/Light Mode

Tingkatkan Mutu Kesehatan Dan Pendidikan

Muhadjir Ungkap 2 Indikator Utama IPM Tercapai

Sabtu, 20 Agustus 2022 20:57 WIB
Menko PMK Muhadjir Effendy. (Foto: Dok. Kemenko PMK)
Menko PMK Muhadjir Effendy. (Foto: Dok. Kemenko PMK)

 Sebelumnya 
Adapun peningkatan mutu layanan kesehatan masyarakat dilaksanakan melalui sejumlah strategi dan kebijakan meliputi penanganan stunting, peningkatan pelayanan kesehatan, revitalisasi transformasi puskesmas, pengembangan produksi farmasi dan alkes dalam negeri, serta pengembangan dan pemanfaatan teknologi, digitalisasi dan bioteknologi di bidang kesehatan.

“Sementara di sektor pendidikan dilakukan melalui pembentukan PAUD HI di setiap desa, peningkatan akses dan pemerataan layanan pendidikan yang bermutu dan terjangkau bagi seluruh masyarakat, serta penyediaan calon tenaga kerja masa depan yang terampil dan profesional,” ujar Muhadjir.

Baca juga : Dunia Pendidikan Mau Dipulihkan

Muhadjir menilai tantangan masa depan merupakan tanggung jawab semua. Masing - masing pihak diharapkan berkontribusi dengan segenap daya dan upaya dalam lingkup kewenangannya.

“Perguruan tinggi bertanggung jawab dalam menyiapkan dan menghasilkan lulusan dengan kompetensi yang unggul dan mampu bersaing global yang sejalan dengan kemajuan era digital,” jelasnya.

Baca juga : Maksimalkan Layanan Kesehatan, SehatQ Dan Rey Luncurkan Fitur Chat Dokter

Muhadjir berharap, dengan dilaksanakannya seminar nasional ini masyarakat dapat meningkatkan kesadaran tentang pentingnya pembangunan SDM Indonesia dan perguruan tinggi terutama dapat memberi sumbangsih pemikiran baik itu sektor pendidikan maupun kesehatan.

“Saya mendukung UMSIDA punya target jangka panjang akan membangun fakultas kedokteran (FK), itu sangat penting karena FK adalah sumber produksi tenaga kesehatan dokter yang kebutuhannya di Indonesia masih sangat besar,” pungkas Muhadjir. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.