Dark/Light Mode

Mau Ikut Konser Putih Bersatu? Naik MRT Aja

Kamis, 11 April 2019 14:20 WIB
Moda transportasi MRT Jakarta kian memudahkan mobilitas masyarakat ibukota. (Foto: Ng Putu Wahyu Rama/Rakyat Merdeka)
Moda transportasi MRT Jakarta kian memudahkan mobilitas masyarakat ibukota. (Foto: Ng Putu Wahyu Rama/Rakyat Merdeka)

RM.id  Rakyat Merdeka - Sejumlah komunitas dan relawan yang tergabung dalam gerakan #BarengJokowi akan menggelar pagelaran akbar bertajuk ‘Konser Putih Bersatu’ Menuju Kemenangan Indonesia Maju!.

Konser diadakan bertepatan dengan Kampanye Akbar Jokowi-Amin di GBK, Sabtu (13/4) "Konser ini merupakan keinginan dari para komunitas dan relawan, agar masyarakat kembali memberikan kepercayaan penuh terhadap kepemimpinan Jokowi untuk 5 tahun ke depan," kata Ketua TKN Erick Thohir dalam keterangan tertulisnya, Kamis (11/4).

Erick menambahkan, para pendukung acara maupun massa yang nanti hadir dalam acara adalah mereka yang yakin dan sudah merasakan kerja nyata dari pemerintahan Jokowi, dalam membangun bangsa. Mereka optimis Indonesia Maju bersama pemerintahan Jokowi.

Baca juga : Siap Digelar, Konser Putih Bersatu Untuk Kemenangan

Penggagas Koser Putih Bersatu, Abdee Negara, menyatakan massa pendukung Jokowi-Amin yang hadir dianjurkan untuk menggunakan transportasi umum, agar tidak menimbulkan kemacetan.

"Masyarakat dapat menggunakan bus Trans Jakarta atau MRT ke lokasi Gelora Bung Karno pada hari Minggu (11/4)," ucapnya.

Selain itu, masyarakat diminta mengunggah aktivitasnya di medsos dengan tagar #guebarengjokowi.

Baca juga : Ke Kantor, Gubernur Anies Naik MRT

Acara ini bersifat gratis, seluruh masyarakat boleh datang. Tapi ada juga imbauan kepada masyarakat, agar tidak menggunakan atribut partai. Tapi, jika masih ada yang bandel, panitia akan tetap memberikan pengertian kepada masyarakat, yang mungkin saja terafiliasi dengan partai. "Asalkan tetap menggunakan pakaian berwarna putih," tuturnya.

Abdee menjelaskan, konser bertema 'Menuju Kemenangan Indonesia Maju' itu bukan hanya sekadar dukungan pemenangan kepada Jokowi-Amin. Melainkan sebuah perayaan atas hasil usaha dan kerja nyata dari kepemimpinan Presiden Jokowi bersama semua masyarakat.

Konser ini akan menampilkan lebih dari 500 artis, musisi, budayawan, dan seniman. Tak hanya itu, acara ini juga akan dihadiri oleh 1.000 perwakilan tokoh masyarakat, serta lebih dari 150 ribu anggota masyarakat yang tergabung dalam 138 komunitas, seperti kelompok alumni, olahragawan, pegiat fotografi-videografi, komunitas bela diri, skateboarders, barisan warung tegal, pemijat refleksi, advokat, pengusaha truk, dan berbagai organisasi kemasyarakatan lain.

Baca juga : Wali Kota Tangsel Jajal Naik MRT Jakarta

Banyaknya elemen masyarakat yang terlibat, karena Jokowi merupakan pemimpin yang dekat dengan berbagai kalangan. Jokowi juga dikenal sebagai Presiden yang suka dengan musik, dekat dengan berbagai komunitas dan relawannya yang sebagian besar kaum milenial. Jadi mari putihkan GBK Sabtu (13/4) mendatang. [HEN]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.