Dark/Light Mode

KBRI Tokyo Fasilitasi BisnisJepang Dan Indonesia Di Kesehatan

Jumat, 1 April 2022 14:13 WIB
Penandatanganan kesepakatan bisnis sektor kesehatan antara swasta Jepang dengan mitra lokal di Indonesia.
Penandatanganan kesepakatan bisnis sektor kesehatan antara swasta Jepang dengan mitra lokal di Indonesia.

RM.id  Rakyat Merdeka - Kedutaan Besar Republik Indonesia di Tokyo (KBRI Tokyo) memfasilitasi penandatanganan dua kesepakatan bisnis sektor kesehatan antara swasta Jepang Rise Holdings dan J Shangri-La Medical Holdings dengan mitra lokal di Indonesia, Pelangi Mitra Selaras (PMS). 

Penandatanganan bisnis sektor kesehatan antara swasta dengan mitra lokal di Indonesia ini disaksikan oleh Direktur Jenderal Pelayanan Kesehatan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Abdul Kadir. 

Baca juga : Dubes Rusia Lyudmila Vorobieva Puji Kepemimpinan Indonesia Di G20

“Saya mengapresiasi dukungan KBRI Tokyo yang terus mengawal kerja sama kesehatan ini. Saya berharap kesepakatan bisnis yang tertuang ini dapat segera direalisasikan untuk pengembangan teknologi kesehatan di Indonesia,” kata Direktur Jenderal Pelayanan Kesehatan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Abdul Kadir dalam keterangan tertulisnya, Jumat (1/4). 

Adapun butir kesepakatan bisnis yang tertuang itu di antaranya adalah  komitmen untuk sharing teknologi kesehatan dari Jepang, khususnya immunotherapy dengan NKT (Natural Killer T) cells untuk penanganan kanker. Termasuk penjajakan investasi Jepang untuk pembangunan rumah sakit di Kota Bogor. 

Baca juga : Kontribusi Pembangunan Indonesia, BRI Setor Rp 14 Triliun Dividen Kepada Kas Negara

Sementara Duta Besar RI untuk Jepang dan Federasi Mikronesia, Heri Akhmadi menyampaikan pihaknya mengirimkan misi bisnis ini untuk mendorong percepatan realisasi kerja sama bisnis Indonesia – Jepang yang telah berada dalam pipeline. 

“KBRI Tokyo membantu mengaturkan serangkaian pertemuan di Indonesia, yang diharapkan dapat memberikan pemahaman kebijakan terkini Pemerintah Indonesia serta membantu menjodohkan dengan mitra lokalnya di Indonesia,” katanya. 

Baca juga : Telkom Perluas Bisnis Layanan Leap Digital Di Kota Sorong

Selama berada di Indonesia, delegasi bisnis Jepang juga akan melakukan kunjungan lapangan ke Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di Sanur Bali yang telah disiapkan untuk pembangunan proyek health tourism. [MFA]
 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.