Dark/Light Mode

Ratu Elizabeth II Mangkat, Apa Kabar Nasib Anjing-anjing Kerajaan?

Sabtu, 10 September 2022 08:20 WIB
Ratu Elizabeth bersama empat anjing kesayangannya, searah jarum jam dari atas kiri: Willow (corgi), Vulcan (dorgi), Candy (dorgi), dan Holly (corgi). Foto ini menandai ulang tahun ke-90 Ratu Elizabeth II, pada April 2016. (Foto: Annie Leibowitz via CNN)
Ratu Elizabeth bersama empat anjing kesayangannya, searah jarum jam dari atas kiri: Willow (corgi), Vulcan (dorgi), Candy (dorgi), dan Holly (corgi). Foto ini menandai ulang tahun ke-90 Ratu Elizabeth II, pada April 2016. (Foto: Annie Leibowitz via CNN)

RM.id  Rakyat Merdeka - Ratu Elizabeth II yang mangkat dalam usia 96 tahun pada Kamis (8/9), tak hanya meninggalkan negara dan keluarga tercinta untuk selamanya. Tetapi juga sekelompok anjing yang selama ini menjadi kawan setia.

Sepanjang hidupnya, Ratu kerap difoto dengan corgi Welsh, jenis anjing berkaki pendek yang identik dengan raja.

 

Ratu Elizabeth II bersama anjing dorgi bernama Candy miliknya, saat merayakan Golden & Platinum Jubilee di Windsor Castle, 4 Februari 2022. (Foto: CNN)

 

Entah, bagaimana kabar anjing-anjing itu sepeninggal Ratu. Sedikit yang diketahui tentang masa depan anak anjing yang akan mencari rumah baru.

Baca juga : 6 Momen Kocak Ratu Elizabeth II, Mulai Dari Ngeteh Bareng Paddington Bear Hingga Photobombing

Pada saat kematiannya, Ratu Elizabeth dilaporkan memiliki empat anjing. Menurut American Kennel Club, dia memiliki dua corgi Pembroke Welsh, Muick dan Sandy, serta dorgi blasteran yang berusia lebih tua: Candy.

Dorgi adalah anjing hasil persilangan antara corgi dan dachshund yang murni.

CNN melaporkan, Lissy - seekor cocker spaniel atau anjing ras asal Spanyol yang dikembangkan di Inggris - tercatat sebagai anggota baru geng anjing kerajaan pada Januari lalu. 

Ratu dikenal ahlinya menyilangkan corgi dengan dachshund milik saudara perempuannya, Putri Margaret.

Joe Little, seorang penulis biografi kerajaan dan Redaktur Pelaksana Majalah Majesty meyakini, anjing-anjing itu akan dirawat oleh staf kerajaan. Sebelum diadopsi oleh Putri Anne dan Pangeran Andrew.

Baca juga : Ratu Elizabeth II Wafat, Liga Inggris Pekan ke-7 Bakal Ditunda

"Putri Anne pernah punya corgi.  Dua anjing teranyar, datang dari Duke of York dan putri-putrinya. Jadi, bisa saja anjing-anjing itu kembali pada mereka. Kecil kemungkinan, mereka akan berpisah," beber Joe Little.

Kecintaan Ratu pada corgi, berawal dari masa kecilnya. Ketika dia jatuh cinta dengan Dookie, anjing milik ayahnya Raja George VI.

Kemudian pada tahun 1944, di hari ulang tahunnya yang ke-18, Ratu mendapat hadiah anak anjing corgi jenis Welsh Pembroke bernama Susan.

Sejak itu, Ratu begitu lekat dengan Susan. Dia bahkan membawa Susan bulan madu pada tahun 1947.

Setelah Susan mati pada Januari 1959, Ratu memiliki lusinan corgiSalah satunya, Willow yang muncul di sampingnya dalam sketsa James Bond, pada upacara pembukaan Olimpiade London 2012.

Baca juga : Ratu Elizabeth II Mangkat, Pangeran Charles Naik Tahta

Ketika Willow tiada pada usia 14 tahun, Ratu kehilangan keturunan terakhir dari corgi aslinya, Susan.

Reader's Digest menyebut, Ratu menyukai anjing jenis corgi karena energi dan semangat liar mereka. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.