Dark/Light Mode

Dubes RI Untuk Vietnam Denny Abdi, Lirik Potensi Kerja Sama Di Provinsi An Giang

Senin, 17 Juli 2023 06:20 WIB
Dubes Denny Abdi (kiri) menerima suvenir dari Chairman of the People’s Committee An Giang, Nguyen Thanh Binh, Rabu (13/7). (Foto: Dok KBRI Hanoi)
Dubes Denny Abdi (kiri) menerima suvenir dari Chairman of the People’s Committee An Giang, Nguyen Thanh Binh, Rabu (13/7). (Foto: Dok KBRI Hanoi)

RM.id  Rakyat Merdeka - Potensi kerja sama Indonesia dengan Vietnam masih belum sepenuhnya digali. Duta Besar Indonesia untuk Vietnam, Denny Abdi pun bertekad mendalami potensi kerja sama dengan ber­bagai provinsi di negara penu­gasannya ini.

Pekan kemarin, Denny berkesempatan melakukan kunjungan kerja ke provinsi An Giang. Didampingi Konsul Jenderal RIdi Ho Chi Minh City (HCMC), Agustaviano Sofjan, dia melaku­kan berbagai kunjungan untuk menjajaki kerja sama di berba­gai sektor.

Baca juga : Dubes RI Untuk Spanyol Muhammad Najib, Terinspirasi Acara HUT Venezuela Di Spanyol

Kunjungan ini bertujuan meningkatkan kerja sama bilateral antara Indonesia dengan Vietnam, terutama Provinsi An Giang, dalam berbagai bidang, khususnya perdagangan, in­vestasi, pariwisata, budaya, dan pendidikan.

Pemberhentian pertamanya adalah Kantor Chairman of the People’s Committee atau setara Gubernur Provinsi An Giang, Nguyen Thanh Binh. “Kami membahas berbagai isu, di antaranya peningkatan kerja sama perdagangan antara Indo­nesia dan An Giang, khususnya terkait produk halal, dengan memperkuat hubungan bisnis,” jelas Denny dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (15/7).

Baca juga : Dubes Djauhari Oratmangun Sampaikan Prospek Kerja Sama Energi Hijau Dan BRI

Melihat antusiasme tamu­nya, Binh menyampaikan ren­cananya membawa delegasi pengusaha ke Indonesia un­tuk meningkatkan hubungan ekonomi.

Selain sektor perdagangan dan investasi, kedua pihak juga membahas mengenai kerja sama people-to-people. Binh me­nyampaikan apresiasinya ke­pada Indonesia, yang selama ini telah memberikan beasiswa bagi generasi muda Vietnam melalui kerja sama yang telah terbangun selama 10 tahun antara Univer­sitas Andalas dan Universitas An Giang.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.