Dark/Light Mode

Dubes Indonesia Untuk Jepang Pamer Tenun Ulos Di Resepsi HUT TNI

Jumat, 13 Oktober 2023 06:19 WIB
Dubes Indonesia Untuk Jepang Pamer Tenun Ulos Di Resepsi HUT TNI

RM.id  Rakyat Merdeka - Resepsi perayaan hari jadi Tentara Negara Indonesia (TNI) ke-78 di Wisma Duta Tokyo, Rabu (11/10), terasa spesial. Sang tuan rumah, Duta Besar (Dubes) Indonesia untuk Jepang Heri Akhmadi dan istri, Nuning Akhmadi, nampak apik menggunakan busana khas Batak. Kain tenun asli suku Batak, ulos, juga menghiasi venue resepsi diplomatik tersebut. Para tamu pun tertarik dengan filosofi motif ulos.

“Kami berharap keanekaragaman budaya Indonesia bisa lebih dikenal. Orang selama ini hanya tahu batik, tapi banyak sekali daerah Indonesia yang perlu kita perkenalkan,” terang Dubes Heri.

Baca juga : Pemerintah Genjot Hilirisasi

Tidak hanya dipajang memenuhi area resepsi, kain-kain yang disebut warga lokal tumtuman, itu juga dipamerkan dalam peragaan busana.

Dalam kesempatan yang sama, perancang busana asal Sumatra Utara, Torang Sitorus mengatakan, karya-karyanya menggunakan material benang asal Jepang yang lebih ringan untuk dipakai dalam berbagai kesempatan, seperti syal dan perjalanan bisnis.

Baca juga : Aplikasi i-Pubers, Pupuk Indonesia Siap Tingkatkan Pelayanan Petani Nasional

“Saya sebenarnya lima tahun terakhir sangat dekat dengan produk benang dari Jepang. Serat benang diproduksi dari kapas diproses di Jepang dan diwarnai di Indonesia,” terang Torang.

Torang berharap, ulos bisa lebih mengglobal walau diproduksi di sebuah desa di Toba. Salah satu ciri khas kain ulos rancangannya adalah memiliki warna yang lembut dengan memakai 100 persen pewarna alam. Namun, ciri khas Batak tidak hilang karena dibuat dengan kerumitan tersendiri yang membutuhkan waktu satu bulan.

Baca juga : Indonesia-Jepang Kerja Sama Cegah Penyalahgunaan Teknologi Dalam Aksi Terorisme

Resepsi itu dihadiri Ketua DPR Puan Maharani dan Wakil Menteri Komunikasi dan Informasi Nezar Patria, mantan Perdana Menteri Jepang yang juga Ketua Asosiasi Indonesia Jepang (Japinda) Yasuo Fukuda, Ketua Partai Komeito Natsuo Yamaguchi, Anggota Parlemen Jepang Tatsuo Fukuda serta lebih dari 200 tamu undangan dari kalangan diplomatik dan sahabat Indonesia Jepang.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.