Dark/Light Mode

Arungi Sungai Dengan Labu

Senin, 16 Oktober 2023 06:22 WIB
Steve Kueny mendayung dengan perahu labu di Sungai Missouri. (Foto UPI)
Steve Kueny mendayung dengan perahu labu di Sungai Missouri. (Foto UPI)

RM.id  Rakyat Merdeka - Menyambut perayaan Haloween yang jatuh pada akhir Oktober ini, Steve Kueny melakukan aksi menyeberangi sungai dengan labu yang sudah dia bolongi. Labu bolong itu dia gunakan sebagai perahu untuk mengarungi Sungai Missouri sejauh 61,8 kilometer selama 11 jam.

Baca juga : Imanuel Angkat Bicara Soal Pertemuan GMNI Dengan Prabowo

Aksinya ini didokumentasikan tim mendayung dari Paddle KC Club dan diserahkan ke dewan juri Guinness Book of World Record. Pria asal Lebanon, Missouri, Amerika Serikat (AS), itu yakin aksinya bisa memecahkan rekor dunia.

Baca juga : Pemilu Dengan Riang Gembira

“Saya yakin karena saya mengarungi sungai lebih jauh dari pemegang rekor sebelumnya,” ujar Kueny pada United Press International, pekan lalu.

Baca juga : Cari Suami Di Jalanan

Sebelumnya, pria asal Nebraska, AS, Duane Hansen pernah memecahkan rekor mengarungi sungai dengan labu sejauh 60,3 kilometer pada 2022.

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.