Dark/Light Mode

Tak Gubris Pandangan Dunia Dan ICJ

Edan Nih, Israel Niat Gempur Terus Gaza

Jumat, 31 Mei 2024 06:20 WIB
Asap masih mengepul dari kamp pengungsian yang hancur akibat serangan Israel di Rafah, Jalur Gaza, Senin, 27 Mei 2024. Foto: AP/JEHAD ALSHRAFI
Asap masih mengepul dari kamp pengungsian yang hancur akibat serangan Israel di Rafah, Jalur Gaza, Senin, 27 Mei 2024. Foto: AP/JEHAD ALSHRAFI

 Sebelumnya 
Kantor PBB untuk Koordinasi Urusan Kemanusiaan (OCHA) mengatakan, di antara korban tewas kebanyakan perempuan dan anak-anak.

Serbuan itu dilakukan hampir sepekan setelah Mahkamah In­ternasional meminta Israel tidak menyerang Rafah. Sejumlah mitra meminta Israel mematuhi perintah tersebut. Israel mengabaikannya dan terus mengerahkan pasukan ke Rafah serta berbagai penjuru Gaza.

Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) Antony Blinken mengatakan, Israel perlu me­nyusun rencana pasca perang untuk Gaza atau menghadapi risiko pelanggaran hukum, keka­cauan, dan kembalinya Hamas di daerah kantong tersebut.

Baca juga : Perusahaan Amerika Dituntut Bayar 113,8 Juta Dolar Amrik

Juru Bicara Dewan Keamanan AS John Kirby memastikan, kebijakan AS pada Israel tidak berubah. Kirby menyebut, Ge­dung Putih belum melihat se­rangan terhadap Rafah melewati batas. AS juga tidak mengang­gap Israel telah melancarkan serangan darat besar-besaran ke Rafah.

Wakil Juru Bicara Departe­men Pertahanan AS Sabrina Singh mengatakan, pihaknya masih menanti hasil penyelidikan Israel soal serangan ke Rafah pada Minggu lalu.

”Kami tentu menganggap se­rius apa yang terjadi pada akhir pekan ini. Kami semua telah melihat gambar-gambarnya. Benar-benar mengerikan,” ujar Singh.

Baca juga : Tasya Novianti Putri, Didiskualifikasi Karena Dugaan Skandal Pelakor

Sementara, Presiden China Xi Jinping kembali menyata­kan kesiapan China mendorong perdamaian Israel-Palestina. Pernyataan itu disampaikan da­lam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Arab-China di Beijing, Kamis (30/5/2024).

Xi mendorong ada konferensi perdamaian untuk mencari solusi konflik Israel-Palestina. ”Perang tidak boleh terus berkepanjangan. Keadilan tidak boleh diabaikan,” katanya.

Presiden Mesir Abdel Fatah el-Sisimengatakan, jangan sampai warga Palestina kembali terusir. Komunitas internasional perlu bekerja sama mencegah itu.

Baca juga : Agnez Mo, Usai Dihujat, Akhirnya Ikut ‘All Eyes On Rafah’

Sejak pertengahan Januari, lebih dari 93.000 anak-anak Palestina berusia antara enam bulan dan di bawah lima tahun telah diperiksa untuk mengeta­hui adanya malnutrisi.

Dari data tersebut, 7.280 anak didiagnosis menderita malnutrisi akut, termasuk 1.676 anak dengan malnutrisi akut parah. LDU

Artikel ini tayang di Harian Rakyat Merdeka Cetak, Halaman 14, edisi Jumat, 31 Mei 2024 dengan judul "Tak Gubris Pandangan Dunia Dan ICJ Edan Nih, Israel Niat Gempur Terus Gaza"

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.