Dark/Light Mode

Di Tengah Spekulasi Yang Berkembang, Korsel Yakin Kim Jong Un Masih Hidup dan Baik-baik Saja

Senin, 27 April 2020 09:28 WIB
Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un (Foto: SCMP)
Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un (Foto: SCMP)

 Sebelumnya 
Namun pada Minggu (26/4), suratkabar pemerintah Korut Rodong Sinmun mengatakan, Kim mengirim ucapan terima kasih kepada para pekerja yang ikut merenovasi Kota Samjiyon di Korut.

Sayangnya, CNN tidak dapat mengkonfirmasi kabar tersebut. Apakah nota ucapan terima kasih datang langsung dari Kim, atau tidak.

Asal tahu saja, ini bukanlah kali pertama media Korut melaporkan aktivitas Kim, sejak berita tentang kesehatannya mencuat.

Kereta di Wonsan

Baca juga : Bahas Natuna, Komisi I DPR Gelar Raker Bareng Kemhan, Kemlu, dan Bakamla

CNN menyebut, Korut sangat ketat mengontrol informasi apa pun yang terkait pemimpinnya.

Absennya berita soal Kim dari media resmi pemerintah Korut, kerap memicu spekulasi dan rumor tentang kesehatannya.

CNN juga menyatakan, Korut tidak memiliki kebebasan pers. Sehingga, analis sangat bergantung pada pemindaian kiriman media negara dan menonton video propaganda, untuk setiap kemiripan petunjuk.

Sebuah situs web yang fokus pada urusan Korut melaporkan gambar satelit pada Sabtu (25/4). Gambar itu menunjukkan sebuah kereta "yang mungkin milik Kim Jong Un" diparkir di sebuah stasiun kereta api, yang melayani kompleks mewah Wonsan di pantai timur Korut. Setidaknya, sejak 21 April.

Baca juga : Taspen Siap Hadapi Perkembangan Zaman Dan Maksimalkan Pelayanan

Meski tak serta-merta menjadi bukti bahwa pemimpin DPRK berada di Kompleks Wonsan, tetapi kehadiran kereta itu menguatkan bobot laporan yang menyebut Kim tinggal di sana.

Hal ini diungkap dalam artikel terbitan 38 North, yang mempublikasikan analisis seputar urusan Korut. CNN menyebut, 38 North juga merupakan proyek Henry L. Stimson Center, lembaga think tank yang berbasis di Washington DC.

Menurut 38 North, stasiun tempat parkir kereta itu khusus disediakan untuk keluarga Kim. Gambar satelit yang mengindikasikan kereta, tak terlihat di daerah itu pada 15 April. Kereta dilaporkan tiba sekitar 21 April, dan terus berada di lokasi tersebut hingga 23 April. Pada 23 April, kereta terlihat direposisi untuk keberangkatan.

38 North mengungkap, Kompleks Wonsan yang mewah meliputi fasilitas rekreasi seperti sembilan guesthouse, pusat rekreasi, bangunan besar yang didirikan setelah Kim berkuasa, pelabuhan yang terlindungi, lapangan tembak, gedung rekreasi, dermaga tertutup, dan landasan pacu kecil yang dikonversi menjadi jalur menunggang kuda - yang merupakan hobi Kim - pada tahun 2019.

Baca juga : Terpidana Kasus Suap Impor Gula Perum Bulog, Irman Gusman Kini Hirup Udara Bebas

Daerah tepi pantai, tempat Kim menghabiskan musim panas semasa kecil, adalah tempat yang sering dikunjungi oleh pemimpin Korea Utara.

Kim memang dilaporkan kerap bepergian dengan pesawat atau berkendara ke Wonsan. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.