Dark/Light Mode

Corona Meledak Di Florida, Trump Batalkan Konvensi Partai Republik

Jumat, 24 Juli 2020 11:43 WIB
Presiden AS Donald Trump (Foto: Instagram)
Presiden AS Donald Trump (Foto: Instagram)

 Sebelumnya 
Trump yang akan bersaing dengan kandidat dari Partai Demokrat Joe Biden di Pilpres 3 November mendatang, sebelumnya telah memindahkan lokasi konvensi dari Charlotte, North Carolina ke Jacksonville, Florida. Langkah tersebut diambil Trump, karena Gubernur North Carolina Roy Cooper tak bisa memberi jaminan konvensi tersebut digelar dalam skala besar.

Saat ini, sejumlah anggota parlemen dan delegasi dari Partai Republik menghindari bepergian ke Florida, lantaran tingginya angka penyebaran Covid di wilayah tersebut.

Baca juga : BMKG Ingatkan Potensi Hujan Tinggi di Sejumlah Wilayah

Dua minggu lalu, Don Huizenga yang merupakan delegasi dari Partai Republik, mengaku masih antusias dan bersemangat pergi ke Florida, untuk mengikuti konvensi. Namun, ia berubah pikiran setelah melihat melonjaknya wabah Covid di wilayah tersebut.

"Sejujurnya, saya ingin sekali pergi. Tapi lonjakan coronavirus, yang tak masuk akal itu, membuat saya ragu. Saya takin, ada banyak orang yang bingung," kata Huizenga.

Baca juga : Bamsoet Harap UMKM Selamatkan Indonesia dari Resesi Ekonomi

Saat ini,  berdasarkan catatan John Hopkins University Coronavirus Center, AS berada di tangga teratas penyebaran Covid-19 dengan total kasus positif berjumlah 4.034.878 dan 144.242 korban jiwa. Disusul Brazil (2.287.475 kasus positif, 84.082 meninggal dunia), dan India (1.238.798 kasus positif, 29.861 meninggal dunia). [DAY]

 

Baca juga : Trump Makin Terjun Bebas

 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.