Dark/Light Mode

Vaksin, Perlukah Untuk Orang Dewasa?

Sabtu, 17 Oktober 2020 20:52 WIB
Vaksin, Perlukah Untuk Orang Dewasa?

 Sebelumnya 
Sementara itu, Dr. Dirga Sakti Rambe, M.Sc, Sp.PD, Dokter Spesialis Penyakit Dalam dan Vaksinolog mengatakan, WHO secara spesifik menyebutkan, selama pandemi, sebaiknya orang dewasa mendapatkan vaksinasi influenza dan pneumonia atau PCV.

Setidaknya, ada dua penelitian besar yang menunjukkan bahwa pasien Covid-19 yang pernah mendapat vaksinasi influenza, memiliki risiko kematian lebih rendah. Ketika tertular pun, dampaknya lebih ringan.

Baca juga : Wapres: Vaksinasi Sesuai Ajaran Islam

"Proses produksi vaksin sendiri bertahap. Melalui berbagai proses, dan tahapan uji yang sangat ketat untuk menjamin keamanan vaksin tersebut. Bahkan, saat sudah mendapat izin edar, keamanan vaksin terus diawasi oleh berbagai lembaga," papar Dirga.

Di Indonesia, ada Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) selaku pengawas. Dalam kasus luar biasa seperti pandemi Covid-19, industri kesehatan mempercepat proses penemuan vaksin. Namun, tidak meninggalkan prinsip kehati-hatian dan keamanan.

Baca juga : Mengasuh Anak Penuh Tantangan

“Membuat vaksin itu cukup sulit. Bahkan, lebih sulit ketimbang membuat obat baru, karena konsepnya untuk pencegahan. Vaksin diberikan untuk orang yang sehat. Jadi, keamanan itu nomor satu.” terang dr. Dirga.

WHO mengkategorikan vaksin sebagai salah satu dari 10 Greatest Public Health Achievements. Setelah vaksin ditemukannya, terjadi penurunan penyebaran penyakit secara signifikan. Artinya, vaksin efektif menekan penyebaran penyakit tertentu.

Baca juga : Nikita Willy, Pernikahan Sangat Tradisional

Salah satu kisah kesuksesan fenomenal penekanan penyakit melalui imunisasi adalah, pencegahan penularan penyakit Smallpox atau cacar.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.