Dark/Light Mode

Tol Cikampek Macet, Jasa Marga Berlakukan Contraflow

Rabu, 5 Juni 2019 21:39 WIB
Ilustrasi macet Tol Cikampek. (Foto: Liputan6)
Ilustrasi macet Tol Cikampek. (Foto: Liputan6)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Jasa Marga memberlakukan contraflow di Tol Cikampek dari KM 34 sampai dengan KM 47 sejak Rabu (4/6) sore untuk mengantisipasi kemacetan.

Corporate Communications Department Head Jasa Marga Irra Susiyanti mengatakan, contraflow diberlakukan untuk mengurai kepadatan yang terjadi jelang Rest Area KM 39A Jalan tol Jakarta-Cikampek.

Baca juga : Mercedes Waswas Hadapi Seri Kanada

"Kami mengimbau pengguna jalan dapat mengantisipasi titik awal pemberlakuan contraflow dengan memperhatikan rambu-rambu dan arahan petugas di lapangan agar dapat masuk ke lajur dengan aman dan nyaman," ujarnya.

Pengemudi juga diminta berhati-hati berkendara, perhatikan rambu-rambu dan arahan petugas di lapangan. Pastikan kecukupan saldo uang elektronik dan BBM sebelum memasuki jalan tol agar perjalanan lebih nyaman.

Baca juga : Jasa Marga Terapkan One Way Sampai Gerbang Tol Kali Kangkung

Kemacetan Tol Cikampek sudah dimulai baru pertama masuk tol tersebut. Kemacetan sampai KM 80. Kemacetan berlanjut ke Tol Cipali. Hal ini karena imbas kecelakaan kendaraan pribadi.

Melalui akun Twitternya, PT Lintas Marga Sedaya mengatakan pukul 16.00 WIB Kondisi lalin di KM 72 arah Cirebon macet dikarenakan ada kendala mobil di KM 80 lajur 1 yang sedang ditangani petugas. “Harap tetap dalam antrian jaga jarak aman dengan kendaraan di depan Anda," ujarnya. [KPJ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.