Dark/Light Mode

Letusan Freatik Bisa Terjadi Sewaktu-waktu

Tangkuban Parahu Erupsi Lagi, Awas Konsentrasi Gas Vulkanik Meningkat

Kamis, 1 Agustus 2019 22:28 WIB
Kondisi Taman Wisata Alam Gunung Tangkuban Parahu pasca erupsi, Sabtu (27/7). (Foto: Humas BNPB)
Kondisi Taman Wisata Alam Gunung Tangkuban Parahu pasca erupsi, Sabtu (27/7). (Foto: Humas BNPB)

RM.id  Rakyat Merdeka - Gunung Tangkuban Parahu, Jawa Barat dilaporkan mengalami erupsi pada Kamisn(1/8) pukul 20.46 WIB ,dengan tinggi kolom abu teramati ± 180 m dari dasar kawah. Atau ± 2.084 m di atas permukaan laut.

Kolom abu teramati berwarna kelabu, dengan intensitas tebal condong ke arah utara dan timur. Erupsi ini terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 50 mm dan durasi ± 11 menit 23 detik.

Baca juga : Pasca Erupsi Tangkuban Parahu, Tebal Abu Vulkanik Mencapai 10 Cm

Pusat Vulkanologi, Mitigasi, dan Bencana Geologi (PVMBG) melaporkan, saat ini Gunung Tangkuban Parahu berada pada Status Level I (Normal).

Terkait status tersebut, masyarakat sekitar Gunung Tangkuban Parahu dan pengunjung/wisatawan/pendaki, diimbau untuk tidak mendekati kawah yang ada di puncak Gunung Tangkuban Parahu, dalam radius 500 m dari kawah aktif. Atau sekitaran sepanjang area parkir bibir kawah dan tempat berdagang.

Baca juga : Gunung Tangkuban Parahu Erupsi, Tinggi Kolom Abu Capai 200 M

Masyarakat di sekitar Gunung Tangkuban Parahu juga diminta mewaspadai meningkatnya konsentrasi gas-gas vulkanik, dan dihimbau tidak berlama-lama berada di sekitar kawah aktif Gunung Tangkuban Parahu. Supaya terhindar dari paparan gas, yang dapat berdampak bagi kesehatan dan keselamatan jiwa.

Tak cuma itu. Warga di sekitar Gunung Tangkuban Parahu juga diminta mewaspadai terjadinya letusan freatik yang bersifat tiba-tiba, tanpa didahului oleh gejala vulkanik yang jelas. [HES]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.