Dark/Light Mode

DKI Mulai Godok Rencana Kerja 2024

Penanganan Pengangguran Kudu Masuk Target Prioritas

Minggu, 19 Februari 2023 07:30 WIB
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono. (Foto: Antara).
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono. (Foto: Antara).

 Sebelumnya 
“Program jangan hanya mencapai output, namun out­come dan memberikan manfaat bagi masyarakat banyak,” te­gasnya.

Anggota DPRD DKI Jakarta, Wibi Andrino menyambut baik forum konsultasi yang digelar Pemprov DKI. Diungkapkan­nya, dalam konsultasi publik tersebut, Pemprov DKI me­nyampaikan tiga program pri­oritas.

Baca juga : BNPP Bareng Pemda Nunukan Bahas Pencegahan Dan Penanganan Perkawinan Anak Usia Dini

Pertama, penanggulangan banjir melalui normalisasi Cili­wung. Kedua, penanganan ke­macetan. Dan ketiga, ketahanan pangan. Widi menyebut, saat Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang), banyak warga mengusulkan penanganan pengangguran.

Anggota Komisi C ini me­nyatakan siap mengawal aspirasi tersebut. “Kami akan memper­juangkan ketersediaan lapangan pekerjaan masuk dalam RKPD tahun 2024,” kata Wibi.

Baca juga : DAMRI-PELNI Teken Kerja Sama Penjualan Tiket dan Penyediaan Transportasi

Politisi Partai NasDem ini meminta Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil dan Menengah serta Perdagangan (KUKMP) DKI Jakarta memperbesar kuota pro­gram pelatihan kewirausahaan. Sehingga, warga Ibu Kota siap bekerja dan berwirausaha.

Ketua Komisi E DPRD DKI Ja­karta, Iman Satria memastikan ha­sil konsultasi publik akan dilanjuti ke komisi-komisi di DPRD DKI.

Baca juga : Anak Muda Papua Barat Antusias Sikapi Rencana Pembangunan Gedung Papua Youth Creative Hub Di Manokwari

“Kami akan berikan masukan ke Pemprov, terutama aspirasi dari masyarakat dalam penyusunan RKPD 2024,” ujarnya. ■

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.