Dark/Light Mode

Cegah Bansos Salah Sasaran

Disdik DKI Cek Berlapis Calon Penerima KJMU

Rabu, 20 Maret 2024 06:50 WIB
Ilustrasi Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KJMU). (Foto: Pemprov DKI Jakarta)
Ilustrasi Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KJMU). (Foto: Pemprov DKI Jakarta)

 Sebelumnya 
Purwo menuturkan, verifikasi terhadap para pendaftar KJMU Tahap I Tahun 2024, juga dilakukan oleh sekolah asal melalui sistem (4-24 Maret) untuk memastikan memenuhi persyaratan, yakni lulusan sekolah di Jakarta maksimum 3 tahun yang lalu.

Secara paralel juga dilaku­kan verifikasi oleh perguruan tinggi melalui sistem (4-28 Maret) untuk memastikan ma­hasiswa tersebut tidak melang­gar larangan yang diatur dalam regulasi KJMU.

Baca juga : Garuda Kobarkan Semangat Tinggi

“Kemudian Dinas Pendidikan akan melakukan verifikasi final melalui sistem pada 1-5 April,” tandasnya.

Sekretaris Komisi E DPRD DKI Jakarta Johnny Simanjun­tak mewanti-wanti Pemprov DKI Jakarta agar tidak mudah menghapus data mahasiswa penerima KJMU. Johnny khawatir penghapusan data bisa berujung mahasiswa putus kuliah.

Baca juga : Djoker Absen, Alcaraz Unggulan

Apalagi, penghapusan terse­but dilandasi pemeringkatan kesejahteraan (Desil). “Menurut saya tidak perlu lagi pemering­katan kemiskinan. Sebab banyak yang tidak sesuai fakta di lapangan. Kalau mereka dihapus, kuliahnya bisa terlantar. Jangan mudah menghapus nama mereka yang menerima,” kata Johnny.

Menurut Johnny, pemering­katan kemiskinan merupakan kebijakan baru yang sangat po­tensial menambah daftar maha­siswa terhapus sebagai penerima KJMU.

Baca juga : Satroni Sukamiskin, KPK Periksa 10 Narapidana

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Rabu, 20 Maret 2024 dengan judul Cegah Bansos Salah Sasaran, Disdik DKI Cek Berlapis Calon Penerima KJMU

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.