Dark/Light Mode

Bisa Bikin Ikan Mati Dan Picu Bau Tak Sedap

Jangan Buang Limbah Hewan Kurban Ke Kali

Minggu, 16 Juni 2024 06:50 WIB
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyerahkan sapi kurban jenis limosin untuk dipotong di RPH Dharma Jaya, Cakung,  Jakarta Timur, Jumat (14/6/2024). (Foto: Istimewa)
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyerahkan sapi kurban jenis limosin untuk dipotong di RPH Dharma Jaya, Cakung, Jakarta Timur, Jumat (14/6/2024). (Foto: Istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berharap proses pemotongan dan pendistribusian daging hewan kurban Idul Adha 1445 Hijriah berjalan lancar. Selain itu, kegiatan tersebut dilakukan secara ramah lingkungan.

Jumat (14/6/2024), Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono didampingi Sekda DKI Jakarta Joko Agus Setyono me­ninjau Rumah Pemotongan Hewan (RPH) milik Perumda Dharma Jaya, Cakung, Jakarta Timur.

Dalam kegiatan tersebut, Heru menyerahkan sapi kurban jenis limosin untuk dipotong di RPH Dharma Jaya. Kemudian, ia juga meninjau kesiapan Dharma Jaya dalam melayani Pemotongan hewan kurban.

Baca juga : The Three Lions Makin Waspada

“Kunjungan kali ini bermaksud melihat kesiapan Perumda Dhar­ma Jaya dalam hal penyediaan hewan kurban, kesiapan fasilitas pemotongan, serta menyerahkan hewan kurban,” kata Heru.

Jumlah petugas yang akan membantu pelaksanaan pemo­tongan hewan kurban di RPH Dharma Jaya sebanyak 1.253 orang, termasuk petugas dari stakeholder dan Organisasi Per­angkat Daerah (OPD) lainnya.

Penyelenggaraan pemotongan hewan kurban akan dilaksanakan pada 17 Juni 2024. Daging he­wan kurban akan disalurkan untuk penanggulangan masalah stunting dan panti sosial.

Baca juga : Sang Monster Siap Tarung

Heru mengimbau agar distri­busi hewan kurban dilakukan secara ramah lingkungan, seperti menggunakan wadah yang bisa dipakai berulang kali.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta Suharini Eliawati mengatakan, pihaknya telah melaksanakan supervisi dan monitoring pemeriksaan kesehatan hewan kurban di Tempat Penampungan Hewan Kurban (TPnHK).

“Hingga Kamis (13 Juni 2024), pemeriksaan dilakukan di lima wilayah Kota Administrasi DKI Jakarta yang tersebar di 1.061 TPnHK, dengan total hewan yang telah diperiksa sebanyak 68.560 ekor,” kata Eli sapaan Suharini Eliawati.

Baca juga : KPK Percepat Penyidikan Perkara Pencucian Uang

Puluhan ribu hewan kurban tersebut berasal dari Lampung, Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, Yogyakarta, Bali, Nusa Tenggara Barat dan Nusa Teng­gara Timur.
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.