Dark/Light Mode

Pengguna Kudu Terobos Jalan Raya

Wajar Sepi, Park And Ride Fatmawati Jaraknya Terlalu Jauh Dari Stasiun MRT

Senin, 8 April 2019 11:18 WIB
Park and ride MRT di Fatmawati yang masih sepi. (Foto : istimewa)
Park and ride MRT di Fatmawati yang masih sepi. (Foto : istimewa)

RM.id  Rakyat Merdeka - PT Moda Raya Terpadu (MRT) Jakarta terus berupaya memberi­kan pelayanan terbaik kepada pelanggan. Antara lain menye­diakan tempat parkir alias park and ride.

Saat ini sudah ada tiga lokasi. Pertama, di sekitar Stasiun MRT Lebak Bulus dengan luas 8.000 meter persegi dengan kapasitas 500 kendaraan. Kedua, di sekitar Stasiun Fatmawati dengan luas 2.500 meter persegi. Ketiga, ini juga sekitar Stasiun Fatmawati sekitar 3.000 meter persegi.

Park and ride yang ketiga ini segera beroperasi. Dari dua park and ride yang sudah beroperasi, sekitar Stasiun MRT Fatmawati yang dikelola PT Jakarta Propertindo yang paling menyedihkan. Kondis­ inya sepi. Hingga hampir dua pekan beroperasi sejak 24 Maret lalu, lahan parkir yang mestinya bisa menampung 48 mobil dan 100 motor setiap hari hampir kosong. Kendaraan yang parkir di lahan milik PT Jakarta Tourisindo bisa dihitung dengan jari.

Baca juga : Park And Ride Fatmawati Bakal Tambah Sepi?

Setiap hari, tak sampai sepuluh sepeda mo­ tor dan tak lebih dari lima mobil yang parkir di park and ride Stasiun Fatmawati itu. Supri, petugas parkir park and ride Stasiun Fatmawati mengakui, sejak pertama lokasi parkir ini dibuka, kondisinya ya begitu-be­gitu saja, cenderung sepi.

Padahal, penumpang MRT yang memarkir­kan kendaraan pribadinya di sini sampai sekarang belum dipungut biaya alias gratis. Promosi ini sengaja dilakukan untuk menarik pemilik kend­araan agar mau parkir di lahan yang disediakan. “Motor setiap hari cuma tiga sampai empat, mobil empat sam­ pai lima yang parkir,” akunya.

Berdasarkan pantauan Rakyat Merdeka, park and ride ini sepi lantaran jaraknya terlalu jauh dari Stasiun Fatmawati. Yakni sekitar 200 meter. Itu pun jika penump­ ang MRT memotong dengan cara menerobos lewat jalan raya. Kalau menggunakan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO), jaraknya lebih jauh lagi. Sebab, memutar jalan dari tempat parkir ke Stasiun Fatmawati. “Wajar sepi, terlalu jauh, jalan kaki sekitar 200 meter. Makanya, untuk park and ride lainnya, tolong dicari dekat dengan sta­ siun,’’ ujar Bambang, warga Cilandak, Jakarta Selatan.

Baca juga : Seharusnya Park And Ride Ada Di Seluruh Stasiun MRT

Selain itu, park and ride itu belum tersosialisasi dengan baik kepada warga, terutama para pen­umpang MRT Jakarta. Atau bisa jadi karena kebanyakan penump­ ang dari Stasiun Fatmawati ini tidak memakai kendaraan pribadi. “Belum tahu ada park and ride di situ. Saya tidak bawa motor atau mobil juga,” ujar Asti, penumpang MRT di Jalan Fatmawati.

Jam operasi park and ride Fat­ mawati sama dengan operasional MRT Jakarta. Mulai dari pukul 05.30 hingga 22.30. Sedangkan tarif, nantinya sama dengan yang dikelola Dinas Perhubungan (Di­ shub) DKI Jakarta di park and ride Lebak Bulus.

Sepeda motor satu kali masuk Rp 2 ribu. Sedangkan mobil Rp 5 ribu. Kendaraan tidak boleh menginap di park and ride. MRT juga akan mengintegrasi­ kan sejumlah stasiun dengan pusat perbelanjaan. Sejumlah shelter masih terus dikerjakan, terutama di Dukuh Atas.

Baca juga : Posisi 3 Kota Sehat Se-ASEAN, Denpasar Asapi Singapura

“Transit oriented development (TOD), bukan cuma properti development. Tapi juga fasili­ tas umum yang mendukung, seperti park and ride, shelter, integrasi dengan gedung sekitar seperti Blok M Plaza,” ungkap Corporate Secretary Division Head MRT Jakarta Muhamad Kamaluddin.

Terkait sulitnya lahan untuk park and ride, Kamal mengaku, masih ada tanah maupun gedung yang tidak digunakan oleh pemi­liknya, sehingga itu bisa disewa. “Tanah kosong masih banyak di sekitar stasiun. Sebenarnya di Fatmawati itu masih banyak sekali tanah dan gedung yang terbengka­lai. Harapannya pemilik gedung dan lahan mau bekerja sama. Toh sekarang tidak digunakan.Lebih baik dimaksimalkan untuk park and ride,” ucapnya. [FAQ]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.