Dark/Light Mode

Vaksin Membawa Kita Menuju Endemi, Segera!

Sabtu, 16 April 2022 07:05 WIB
Petugas kesehatan menyiapkan vaksin booster COVID-19 di salah satu pusat perbelanjaan di Kota Kediri, Jawa Timur, Sabtu (9/4/2022). (ANTARA FOTO/Prasetia Fauzani/YU)
Petugas kesehatan menyiapkan vaksin booster COVID-19 di salah satu pusat perbelanjaan di Kota Kediri, Jawa Timur, Sabtu (9/4/2022). (ANTARA FOTO/Prasetia Fauzani/YU)

 Sebelumnya 
Akun @nitnot_tiurlan mengaku senang dengan syarat mudik harus vaksin terlebih dahulu. Kata dia, memang manusia harus dikasih motivasi untuk melakukan segala sesuatu. Termasuk, vaksin agar bisa mudik.

“Vaksin booster langsung melonjak setelah jadi syarat mudik, emang deh paten,” timpal @Sevanofelix.

“Tingatkan terus kebiasaan protokol kesehatan (prokes), tetap perlu dilakukan,” tambah @AyoGerakBareng.

Baca juga : Vaksin Buatan RI Kian Dimatangkan

Akun @forjakeu menekankan, vaksinasi tidak akan cukup untuk mengatasi pandemi Covid-19. Oleh karena itu, kata dia, masyarakat diingatkan pentingnya prokes meski setelah mendapatkan vaksin booster Covid-19.

“Tidak perlu takut di vaksin. Sebab, vaksin aman untuk kesehatan karena akan membentuk kekebalan tubuh agar terhindar dari virus Corona,” kata @Zubir428.

Akun @Kalla_jengking menegaskan, vaksinasi dan disiplin prokes merupakan kunci dalam mengatasi pandemi Covid-19. Kata @ misteer_bejo, bila keadaan sudah membaik Pemerintah sebaiknya segera umumkan fase endemi.

Baca juga : Mbak Puan, Gitu Dong!

Akun @Awalinastari mengaku kesulitan saat akan vaksin booster karena ikut program gotong royong dapat vaksin Sinoparm. Sekarang, kata dia, mencari vaksin Sinoparm sangat susah dan syaratnya banyak.

“Aku tak sendiri ternyata, duh jadi nyesel ikutan vaksin gotong royong,” saut @ Faiqotulaliya.

Akun @Marioowilliam mengaku kesal dengan imbauan Satgas yang meminta untuk vaksin boster. Kata dia, tidak usah disuruh-suruh sama Pemerintah, kalau ada vaksin booster lagi dirinya siap.

Baca juga : Kalbe Komitmen Terapkan Kesetaraan Gender di Tempat Kerja

Booster sebulan sekali saya jabaninin kalau ada vaksinnya,” kata dia. [TIF]

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.