Dark/Light Mode

Maruarar: TMP Sekuat Tenaga Bantu PDIP Hattrick 2024

Senin, 28 November 2022 23:35 WIB
Peresmian Kantor Sekretariat DPP Taruna Merah Putih (TMP) yang baru di Jalan Prof Moh Yamin Nomor 1 Menteng,  Jakarta Pusat, Senin (28/11). (Foto: Istimewa)
Peresmian Kantor Sekretariat DPP Taruna Merah Putih (TMP) yang baru di Jalan Prof Moh Yamin Nomor 1 Menteng,  Jakarta Pusat, Senin (28/11). (Foto: Istimewa)

 Sebelumnya 
Soal kantor, dipaparkan Ara, DPP TMP Jalan Muhammad Yamin Nomor 1 adalah kantor ketiganya. Sebelumnya pada 2008 sekretariat DPP TMP berada di Jalan Tirtayasa, Kebayoran Jakarta Selatan. Kemudian pindah ke Jalan Cik Ditiro, Menteng, Jakarta Pusat.

"Sekitar 3 bulan lalu, kami akhirnya menyewa tempat ini, Sekretariat DPP TMP yang baru. Di sini juga akan diadakan tempat usaha jual kopi, sekaligus belajar entrepreneur. Belajar untuk berdikari dalam bidang ekonomi seperti ajaran Bung Karno," terang Ara.

Baca juga : Taufik Serukan KAHMI Menangkan Anies di Pilpres 2024

Selain itu, di Sekretariat DPP TMP akan diadakan diskusi dan pelatihan dengan mengundang para pelaku usaha, ahli hukum, hingga budayawan.

Tempat ini juga akan melatih kaderisasi secara sederhana. Selain itu, di sekretariat akan dibangun tim Sosmed yang khusus untuk membela Pancasila.

Baca juga : Terus Menguat, 14 DPW PPP Ingin Ganjar Pranowo Capres 2024

"Pak Hasto, jadi tempat ini nanti tidak hanya sekretariat. Namun akan ada tempat bermain musik, olahraga, barista dan pengembangan usaha lainnya. Ideologi Pancasila juga akan terus diperjuangkan dengan membumikan Pancasila dan mengakar kepada masyarakat lewat media sosial," papar Ara.

Tak hanya itu, Ara juga menyinggung kader-kader pemuda binaan TMP yang telah sukses berjuang baik di partai dan pemerintahan. Angkatan pertama seperti Utut Adianto, Restu Hapsari dan Basar Simanjuntak. Kemudian angkatan kedua hadir Sukur Nababan, Nico Siahaan dan Marinus Gea. Demikian juga angkatan ketiga ada Rolas Sitinjak dan seterusnya.

Baca juga : Keliling Daerah, Sukur Perkuat Konsolidasi Banteng Hadapi Pemilu 2024

Tak lupa, Ara juga menyinggung fokus kegiatan-kegiatan yang diikuti sekarang ini, seperti masuk kampus dengan mengisi Seminar Nasional di UI, Universitas Trisakti dan Universitas Petra dan Universitas Pelita Harapan (UPH).
 Selanjutnya 

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.