Dark/Light Mode

Perkara Korupsi Pemurnian Logam Mulia

PT Loco Ketahuan Tidak Olah Dore Dari Antam

Senin, 21 Agustus 2023 07:25 WIB
Terdakwa kasus dugaan korupsi kerja sama pengolahan anoda logam (dore kadar emas rendah) antara PT Aneka Tambang (Antam) Tbk dengan PT Loco Montrado, Dody Martimbang kiri didampingi penasehat hukumnya saat menjalani sidang lanjutan di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu (16/8/2023). Sidang tersebut beragendakan mendengarkan keterangan tiga orang saksi yang dihadirkan Jaksa Penuntut Umum (JPU). (ANTARA FOTO/Reno Esnir/aww)
Terdakwa kasus dugaan korupsi kerja sama pengolahan anoda logam (dore kadar emas rendah) antara PT Aneka Tambang (Antam) Tbk dengan PT Loco Montrado, Dody Martimbang kiri didampingi penasehat hukumnya saat menjalani sidang lanjutan di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Rabu (16/8/2023). Sidang tersebut beragendakan mendengarkan keterangan tiga orang saksi yang dihadirkan Jaksa Penuntut Umum (JPU). (ANTARA FOTO/Reno Esnir/aww)

 Sebelumnya 
Namun PT Loco Montrado hanya mampu menghasilkan emas sebanyak yang 300 kg emas dengan kadar 99 persen. “Itu kadar emasnya tidak sesuai dengan yang Antam, ada selisih 0,3 persen,” dalih Siman.

Kasus korupsi kerja sama pengolahan anoda logam atau dore ini bermula dari kebakaran pabrik UBPP LM PT Antam di Pulogadung, Jakarta Timur pada awal 2017. Atas inisiatif sendiri, Dodi melakukan kerja sama pemurnian anoda logam dengan PT Loco Montrado.

Kerja sama dimulai sejak 5 April 2017. Surat perjanjian kerja sama baru diteken Dodi dan Siman pada 2 Juni 2017 atau kontrak mundur

Baca juga : KPK Telusuri Distribusi Duit Korupsi Pengadaan Tanah Pulo Gebang

Dari pertukaran anoda lo­gam kadar emas tinggi, Antam menerima kelebihan emas (Au) sebanyak 6,4512 kilogram (kg) dari Siman. Namun ada kekuran­gan pengembalian perak (Ag) sebanyak 78,0493 kg.

Sementara dari pengiriman anoda logam kadar emas rendah, terdapat kelebihan emas yang diterima PT Antam sebanyak 46,2223 kg dan kekurangan perak sebanyak 18.875,4072 kg.

Secara keseluruhan, dari kerja sama pengolahan anoda logam kadar emas tinggi dan anoda logam kadar emas rendah, ada kelebihan emas yang diterima PT Antam sebanyak 52,6735 kg serta kekurangan perak yang diterima sebanyak 18.953,4565 kg.

Baca juga : Jadi Tersangka Penistaan Agama, Panji Gumilang Ditahan Di Rutan Bareskrim

Laporan Hasil Audit Penghi­tungan Kerugian Keuangan Negara oleh BPK (Badan Pemeriksa Ke­uangan) No: 41/LHP/XXI/11/2022 tanggal 18 November 2022 me­nyimpulkan, kerugian keuangan negara pada PT akibat kerja sama ini sebesar Rp 100.796.544.104,35.

Siman pun ikut ditetapkan sebagai tersangka kasus ini. Namun ia menang lawan KPK pada sidang praperadilan. Ha­kim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan membatalkan penetapan tersangka Siman.

Artikel ini tayang di Rakyat Merdeka Cetak edisi Senin 21/8/2023 dengan judul Perkara Korupsi Pemurnian Logam Mulia, PT Loco Ketahuan Tidak Olah Dore Dari Antam

Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram "Rakyat Merdeka News Update", caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.